Sambut 10 Muharram, BKM Al Jihad Isi Tausiyah Pendekatan Dongeng

Breaking News

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

MUDANEWS.COM, Medan – Badan Kenaziran Mesjid (BKM) dan Jemaah Mesjid Raya Al Jihad memperingati 10 Muharram 1441 H yang bertepatan dengan Selasa 10 September 2019, pukul 20.00 WIB (Ba’da Sholat Isya) di Jalan Bhayangkara Gang Mesjid No 35 Kelurahan Indra Kasih Kecamatan Medan Tembung.

“Mengingat 10 Muharram merupakan hari rayanya anak yatim, maka acara ini juga diisi dengan penyantunan anak yatim yang ada di sekitar Mesjid raya Al Jihad,” demikian dituturkan Ketua BKM Al Jihad H A Harmeyn Siregar, di tengah aktifitasnya sebagai abdi negara di RS Adam Malik Medan.

Menariknya, kata H Harmeyn, acara yang digelar suasana berbeda, karena akan diisi tausiyah dengan pendekatan dongeng yang akan dibawakan oleh aktifis muda dari komunitas kampung dongeng yakni Andi P Siregar anak dari Drs Marolokot Siregar. Kak Andi sapaannya sang pendongeng akan membawakan thema The Story of Hijrah.

Sambut 10 Muharram, BKM Al Jihad Isi Tausiyah Pendekatan Dongeng
Ketua BKM Al Jihad, H A Harmeyn Siregar memberikan santunan beberapa waktu lalu

Sementara panitia pelaksana, Rinaldi SAg menyampaikan bahwa agenda 10 Muharram merupakan hari menyenangkan anak yatim. Baik acara materi dilakukan penyantunan. Namun pada 10 Muharram kali ini ada suasana yang berbeda dengan menghadirkan pendongeng sebagai penghibur anak-anak yatim piatu.

“Dan Insya Allah kegiatan seperti ini tetap digelar setiap tahunnya di Mesjid Raya Al Jihad,” pungkas alumni Fakultas Ushuluddin dan Studi Islam (FUSI) UIN-SU itu. Berita Medan, red

- Advertisement -

Berita Terkini