Mudanews.com – Aceh Tamiang | Kapolres Aceh Tamiang, AKBP Mulyadi, SH, MH memberikan perhatian khusus terhadap potensi provokasi dan gangguan keamanan menjelang Pilkada serentak 2024. Hal ini disampaikannya saat Coffee Morning bersama unsur Forkopimda yang digelar Badan Kesbangpol berlangsung di Aula Kejaksaan Aceh Tamiang, Senin(7/10/2024).
Dalam kesempatan tersebut, AKBP Mulyadi mengingatkan seluruh elemen masyarakat dan pihak terkait untuk tetap tenang dan tidak mudah terpancing oleh isu-isu yang belum tentu benar. Ia menyoroti beberapa insiden kerusakan Alat Peraga Kampanye (APK) yang terjadi belakangan ini.
“Saat ini ada beberapa titik kerusakan Alat Peraga Kampanye. Namun, sebelum membuat kesimpulan, penting untuk menyelidiki apakah kerusakan ini disengaja oleh oknum tertentu atau disebabkan oleh faktor alam, mengingat cuaca sedang ekstrem,” ungkap Mulyadi.
Ia juga menekankan pentingnya menjaga stabilitas dan ketertiban di tengah kondisi cuaca yang tidak menentu, terutama dengan potensi banjir di Aceh Tamiang pada Oktober-November. Polres Aceh Tamiang akan bekerja sama dengan TNI dan jajaran lainnya untuk memastikan keamanan Pilkada berjalan lancar.
Dengan situasi yang semakin dinamis mendekati hari pemilihan, AKBP Mulyadi mengajak semua pihak untuk memperkuat kerjasama dan tetap waspada terhadap upaya-upaya yang berpotensi memecah belah masyarakat.**(tz)