Pemerintah Larangan Mudik, Polisi Bersama Warga Bangun Portal Jalan

Breaking News

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

MUDANEWS.COM, Deli Serdang – Komitmen mendukung segala kebijakan pemerintah pusat diperlihatkan oleh salah seorang Bhabinkamtibmas Polresta Deli Serdang tepatnya Bhabinkamtibmas Polsek Talun Kenas pada Desa Talun Kenas Kecamatan STM Hilir Kabupaten Deli Serdang Aiptu Mhd Yusuf Lubis yang bahu membahu bersama warga membangun portal gerbang jalan, Sabtu (25/04/2020).

Hal demikian disikapi dan dibijaki oleh AIPTU Mhd. Yusuf Lubis yang bersama sama warga Desa Talun Kenas membangun portal gerbang jalan. Portal ini dibangun tepatnya di Jalan Umum Dusun III Desa Talun Kenas yang merupakan pintu masuk ke Desa Talun Kenas.

Aiptu Yusuf menerangkan, adanya kebijakan larangan mudik dalam menunaikan ibadah puasa Ramadhan dan dalam merayakan hari Raya Idul Fitri dalam upaya mengantisipasi dan memutus mata rantai penyebaran penularan wabah virus corona (covid-19).

Pembangunan portal gerbang jalan ini tepat berada didepan Posko Terpadu Penanganan Covid-19 Desa Talun Kenas, sehingga portal gerbang jalan ini secara langsung terawasi oleh personil yang berada di Posko Terpadu Penanganan Covid-19 Desa Talun Kenas.

“Tujuan didirikan / dibangunnya portal gerbang jalan ini sebagai penghambat bila mana terdapat warga masyarakat diluar penduduk Desa Talun Kenas yang akan datang ataupun melewati jalan umum ini. Mengapa dilakukan penghambatan agar personil posko terpadu dapat melakukan pengecekan dan pemeriksaan suhu tubuh dan dilakukan penyemprotan desinfektan nantinya”, ujar Aiptu Mhd Yusuf Lubis.

“Upaya kami lakukan bersama warga sebagai komitmen kami mendukung kebijakan pemerintah untuk tidak melakukan mudik dalam menunaikan ibadah puasa Ramadhan dan dalam merayakan hari Raya Idul Fitri sebagai antisipasi dan pencegahan serta memutus mata rantai penyebaran wabah virus corona ini,” ujarnya menambahkan.

“Semoga segala usaha dan upaya yang dilakukan ini dapat mencegah warga masyarakat khususnya warga Desa binaan saya dari paparan wabah virus corona ini,” lanjut Aiptu Mhd Yusuf Lubis dengan penuh harap. Berita Deli Serdang, red

- Advertisement -

Berita Terkini