Eks Napi Narkoba Jadi Pejabat, Sekda Batu Bara Mengaku Belum Tau Informasi

Breaking News

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

MUDANEWS.COM, Batu Bara – Soal Eks Narapidana Narkoba (Arif Hanafiah) diangkat jadi Kepala Bagian tata Pemerintahan Batu Bara pada Jumat (21/02/2020) lalu, Sekretaris Daerah Kabupaten Batu Bara mengaku tidak tahu akan hal itu.

Hal itu dikatakan Sekda saat dikonfirmasi awak media terkait pengangkatan eks napi tersebut.

“Oh saya belum tahu itu, nantilah saya tanyak saya periksa dulu ya,” kata H Sakti Alam Siregar, Jumat (28/02/2020) malam sekira pukul 22.00 Wib.

Saat disebutkan dan diperjelas nama dan jabatannya eks napi itu, Sekda pun tetap mengaku belum mengetahui. “Saya belum tahu itu, nanti saya tengok dulu lah,” jelasnya.

Menurut sakti, informasi itu memang belum diketahui olehnya. “Nanti lah kita selidiki dulu ya,” tandasnya.

Sebelumnya , Pemerhati Pemerintah Kabupaten Batu bara Arwan Syahputra menilai Pemkab Batu bara tidak punya konsep soal rekrutmen.

“Bupati dan BAPERJAKAT seperti tidak punya konsep rekrutmen ASN berbasis SDM Berkualitas seperti yang diinginkan presiden Jokowi Dodo. Pemkab Batu Bara sangat permisif dalam penempatan ASN tanpa melihat rekam jejak pejabat yang diangkat terlebih dahulu,” kata Arwan.

Ia menilai Pemkab Batu Bara seperti sengaja mengesampingkan etika publik dan moralitas calon pejabat yang diangkat menjadi pejabat. Berita Batu Bara, Tim Muda News

- Advertisement -

Berita Terkini