Dandim 0209/LB, Pimpin Sertijab di Lingkungan Kodim Labuhanbatu

Breaking News

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

MUDANEWS.COM, Labuhanbatu – Diselah-selah acara serah terima jabatan dilingkungan Makodim Labuhanbatu, dipimpin langsung Dandim 0209/LB Letkol. Inf. Santoso
yang dilaksanakan di aula Abdi Karya Manunggal Jalan Pramuka, Kelurahan Padang Matinggi, Kecamatan Rantau Utara, Kabupaten Labuhanbatu, pada Rabu (04/12/2019) Pagi.

Adapun jabatan yang berpindah yaitu Kasdim 0209/LB dari Pejabat lama Mayor. Inf. Ertiko Cholifa, SH. S.Pd kepada pejabat baru Mayor. Arh. Muji Santoso dan jabatan 3 Danramil antara lain, Danramil 01/AK dari Mayor. Inf. Tamrin Hasibuan kepada Mayor. Inf. DW Aritonang, S. Sos, dan Danramil 06/MB dijabat oleh Mayor. Czi. Baginda Siregar, SE yang sebelumnya menjabat sebagai Danramil 11/Kota Pinang, sedangkan Mayor. Inf. Tamrin Hasibuan mengisi jabatan sebagai Danramil 11/KP.

Mayor. Inf. Ertiko Cholifa, SH. SPd mengisi jabatan baru di Korem 022/PT sebagai Pasi Latihan Operasi Korem 022/PT, sedangkan Mayor Arh. Muji Santoso sebelumnya berdinas di Korem 022/PT sebagai Pasi Pers Rem 022/PT.

Sehubungan dengan serah terima jabatan ini, secara pribadi dan selaku Komandan Kodim 0209/LB Santoso menyampaikan terima kasih serta penghargaan yang setinggi-tingginya kepada perwira Kodim 0209/LB yang sudah melaksanakan tugas dengan baik.

“Atas nama satuan, saya menyampaikan terima kasih serta penghargaan yang tinggi kepada Mayor. Inf. Ertiko Cholifa, SH. S.Pd atas pelaksanaan tugas dan pengabdiannya di satuan Kodim 0209/Labuhanbatu,” ucapnya.

“Semoga segala pengalaman yang diperoleh selama berdinas di Kodim 0209/LB dapat dijadikan sebagai bekal dalam menjalani tugas di tempat yang baru,” tambah Dandim.

Selain para personil Makodim 0209/LB juga terlihat hadir dalam acara sertijab tersebut, para Perwira, Ketua Persit KCK Cabang XXXVI Dim 0209/LB beserta anggota dan pengurus dan PNS Kodim 0209/Labuhanbatu. Berita Labuhanbatu, Denni Pardosi

- Advertisement -

Berita Terkini