Bupati Tapteng Tinjau Pembangunan Jalan Nasional

Breaking News

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

MUDANEWS.COM, Tapteng – Ditengah-tengah kesibukannya, Bupati Kabupaten Tapanuli Tengah (Tapteng), Bakhtiar Ahmad Sibarani, Selasa (19/7/2017) menyempatkan diri untuk meninjau pembangun Jalan Nasional Rampa Poriaha.

Demi perkembangan di Kabupaten Tapteng, Bupati muda dan energik itu memiliki semangat yang tidak pernah surut dalam memimpin dan membangun Kabupaten Tapteng.

“Pembangunan yang sedang dikerjakan ini harus benar-benar terlaksana dengan baik sesuai dengan yang tertuang dalam RAB-nya, serta tepat waktu,” tegas Bakhtiar dalam kunjungannya.

Sambung Bakhtiar, berharap pengerjaan jalan Nasional Rampa Poriaha berkualitas dan tidak asal jadi, karena merupak jalan penghubung Kabupaten Tapteng dengan Aceh.

“Kita tidak ingin pengerjaan jalan nasional ini asal jadi, karena kegunaannya sangat vital merupakan jalan penghubung Tapteng dengan Aceh, Tapteng dengan Humbahas, yang merupakan sentra pendukung jalannya perekonomian masyarakat baik di Tapteng maupun dengan Provinsi Aceh. kita berharap pembangunannya berkualitas dan tahan lama,” kata Bakhtiar.

Lanjut, setelah meninjau pembangunan Jalan Nasional Rampa Poriaha, Bakhtiar juga menyempatkan dirinya bertemu dan berbincang-bincang bersama warga yang tinggal tidak jauh dari lokasi pengerjaan Jalan Nasional itu.

Bupati juga meminta masyarakat untuk mendukung proses pembangunan Jalan Nasional Rampa Poriaha agar tidak terkendala.

“Yakin dan percayalah bahwa Pemerintah itu akan memberikan yang terbaik bagi kesejehteraan masyarakat,” ungkapnya. Berita Tapteng, Arjuna

- Advertisement -

Berita Terkini