MUDANEWS.COM, Langkat – Ketua DPD Angkatan Muda Pembaharuan Indonesia (AMPI) Kabupaten Langkat, M Zaid Fauliza Lubis ST, secara tegas menyatakan dukungan penuh kepada pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Langkat nomor urut 01, Syah Afandin dan Tiorita Br Surbakti (SATRIA), dalam Pilkada Langkat 2024.
Berbicara di depan ratusan kader AMPI di Gedung PKK Langkat pada Minggu (20/10/2024), Zaid menekankan pentingnya berjuang tanpa pamrih.
“Kita harus berjuang dengan sepenuh hati, tanpa mengharapkan imbalan. Jika kita melakukan ini dengan ikhlas, maka kemenangan akan datang dengan sendirinya. Namun, jika ada niat yang tidak tulus, perjuangan ini akan terasa berat,” ucap Zaid.
Zaid juga menegaskan bahwa seluruh kader AMPI, mulai dari tingkat Sub Rayon hingga DPD, telah berkomitmen untuk mengerahkan segala daya upaya dalam memenangkan pasangan SATRIA. “Kami akan terus berjuang dan mendoakan pasangan Syah Afandin dan Tiorita hingga mereka resmi terpilih memimpin Langkat,” tegasnya.
Acara tersebut juga diwarnai dengan deklarasi dukungan dari Satuan Mahasiswa (Satma) AMPI Langkat, yang baru saja mengukuhkan kepemimpinannya di bawah Sutoyo SH. Dalam deklarasinya, Sutoyo menegaskan bahwa Satma SATRIA Milenial akan menjadi garda terdepan dalam memenangkan pasangan tersebut.
“Kami resmi mendeklarasikan diri sebagai tim pemenangan Pak Syah Afandin dan Ibu Tiorita Br Surbakti di Pilkada Langkat 2024. Kami siap berjuang dengan segenap tenaga dan komitmen,” kata Sutoyo.
Syah Afandin, yang turut hadir dalam acara tersebut, mengapresiasi dukungan dari AMPI dan Satma. Ia juga berbagi sedikit cerita tentang sejarah AMPI dan peranannya di era Orde Baru dalam menampung aspirasi rakyat kecil.
Jika terpilih sebagai Bupati Langkat, Syah Afandin berjanji akan memprioritaskan perbaikan infrastruktur jalan dan menyediakan layanan kesehatan gratis bagi seluruh warga Langkat. Selain itu, ia berkomitmen untuk mendukung program ketahanan pangan yang dicanangkan oleh Presiden Prabowo, dengan harapan bisa mengembalikan swasembada pangan yang pernah diraih Indonesia di era Presiden Soeharto.
“Kami sangat yakin, dengan dukungan penuh dari masyarakat Langkat dan program yang terfokus pada kebutuhan rakyat kecil, kami bisa membawa Langkat lebih maju dan sejahtera,” ujar Syah Afandin. (Wendy Setiawan)