Jafaruddin Harahap, Siap Bawa Perubahan PPP Sumatera Utara

Breaking News

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

MUDANEWS.COM, Medan – PPP Sumatera Utara dalam waktu dekat menggelar Kegiatan Muswil PPP Sumatera Utara yang ke 8, berlangsung mulai hari Jumat sampai Sabtu tanggal 28-29 Mei 2021 di Hotel Grand Mercure Jalan Perintis Kemerdekaan Medan.

Muswil ke 8 ini mengambil tema Jalan Pulang Menuju Ka’bah, akan di selenggarakan secara musyawarah mufakat dengan menghadirkan 33 DPD PPP se-Sumatera Utara dengan sistem Formatur yang terdiri 5 suara dari Perwakilan DPD, satu suara dari DPW PPP Sumut dan 1 suara DPP dengan total 7 suara.

Formatur yang terpilih nantinya akan bermusyawarah dan bermufakat menentukan dan memilih Ketua DPW PPP Sumatera Utara untuk masa Bakti 2021-2026.

Dari beberapa informasi yang beredar, setidaknya ada dua calon Kandidat Ketua DPW PPP Sumatera Utara yang nantinya akan di pilih tim Formatur masing-masing, Drs. H. Yulizar Parlugatan Lubis, M.Si yang saat ini Ketua DPW PPP Sumut dan Jafaruddin Harahap, S.Pd, M.Si sebagai Sekretaris DPW PPP Sumut dan juga Ketua DPP PPP.

“Jika diberikan amanah, Insya Allah saya siap memimpin PPP Sumatera Utara dan bertekad akan berjuang serta berusaha mengembalikan kejayaan PPP di Pentas Politik Sumatera Utara dan alhamdulilah saya juga sudah mendapat restu dari Ketua Umum DPP PPP,” ujar Jafaruddin Harahap kepada Media, Rabu (26/05/2021)di Medan.

Menurut Jafaruddin, tantangan Partai ke depan cukup kompetitif dan sangat kompleks tentunya butuh soliditas dan totalitas seluruh Pengurus dan Kader Partai dalam ikut menentukan arah dan kesuksesan PPP mendatang.

“Tahun Politik 2024 merupakan momentum bagi PPP untuk mampu menancapkan eksistensinya dikancah Pentas Politik Nasional, untuk itu di butuhkan militansi dari setiap Kader dalam berkomunikasi dengan masyarakat sekaligus menyampaikan program-program Partai pro ummat,” tambah anggota DPRD Sumatera Utara ini.

PPP harus kembali ke basis-basis suara ummat Islam guna meraih suara ummat dengan mengedepankan berbagai program keummatan serta responsif terhadap berbagai persoalan kemasyarakatan lainnya.

“PPP Sumatera Utara mendatang, akan rajin bersilaturahmi dengan ulama dan ustadz-ustadz meminta nasehat dan masukkan, karena PPP ini merupakan warisan para ulama harus di jaga dan dikawal dengan cara lebih mendekatkan warga PPP dan ulama,” tambah Ketua IKA Unimed ini.

Terkait suara PPP yang tergerus di Sumatera Utara pada pemilu lalu, menjadi PR terbesar pengurus PPP Sumatera Utara mendatang, perlu evaluasi dan instrospeksi di internal sembari mengukur kekuatan dan peta dukungan masyarakat terhadap PPP.

“Penguatan jaringan Partai dengan mengkonsolidasikan sayap-sayap Partai hingga ke masyarakat, Kaderisasi Kader melalui Pendidikan atau sekolah Partai dengan menggandeng Lembaga survey guna mengukur elektabilitas Partai sebagai acuan dalam membuat kerangka kebijakan dan strategi Partai mendatang,” tambahnya.

Ketika di tanyakan soal komposisi kepengurusan PPP mendatang, dengan lugas Ja’far menyatakan secara diplomatis.

“Jika saya diamanahkan untuk memimpin PPP Sumatera Utara, Kepengurusan nantinya merupakan kolaborasi antara senior dan junior, termasuk mellinial kita akomodir sebagai energi baru Partai, agar pergerakan Partai lebih dinamis dan energik,” ujar aktifis alumni HMI Cabang Medan mengakhiri wawancaranya.

(AS)

- Advertisement -

Berita Terkini