ISNU Kota Pematangsiantar, Hari Ini Adakan Seminar Kebangsaan

Breaking News

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

MUDANEWS.COM, Pematangsiantar – Ikatan Sarjana Nahdhatul Ulama (ISNU) sebagai Badan Otonom dari Nahdhatul Ulama (NU) akan menyelenggarakan Seminar Kebangsaan bertema “Meneguhkan Semangat Nasionalisme, Memupuk Toleransi dan Menolak Paham Komunisme, Terorisme dan Radikalisme” bertempat di Siantar Hotel, Jumat (13/12/2019).

Seminar kebangsaan ini dilaksanakan sebagai upaya dari ISNU Kota Pematangsiantar untuk ikut serta membangun budaya diskusi dan membangkitkan budaya literasi terutama menyangkut dengan tema-tema kebangsaan dan rasa nasionalisme kita sebagai masyarakat, khususnya masyarakat Kota Pematangsiantar.

Demikian dikatakan Imran Simanjuntak MA, PC ISNU Kota Pematangsiantar kepada rekan-rekan media, di Sekitaran Jalan MH Sitorus.

“Kegiatan ini dimaksudkan sebagai upaya kita memberikan kontribusi konstruktif dan positif dalam rangka membangun hubungan dialogis antar berbagai elemen di Kota Pematangsiantar. Disamping itu, kegiatan ini juga merupakan bagian dari rangkaian kegiatan Konferensi Cabang PC ISNU Kota Pematangsiantar,” kata Imran menutup perbincangannya.

Sementara itu, Lintong Sirait SAg selaku ketua panitia kegiatan menyampaikan bahwa kegiatan Konferensi Cabang I ISNU Kota Pematangsiantar yang akan dilaksanakan hari ini  merupakan forum permusyawaratan tertinggi bagi sarjana-sarjana NU di Kota Pematangsiantar untuk meminta pertanggung jawaban pengurus cabang ISNU yang akan berakhir masa khidmatnya, berikut juga sebagai forum curah gagasan untuk memberikan rekomendasi- rekomendasi pemikiran serta pemilihan pimpinan tertinggi di PC ISNU Kota Pematangsiantar.

“Sebenarnya kegiatan pokok kita adalah Konfercab ISNU, sebagai organisasi kaum intelektual di NU, kita ingin memberikan sumbangsih pemikiran, dan curah gagasan, sehingga kita adakan seminar kebangsaan ini. Dan Insya Allah akan hadir langsung Ketua PW ISNU Sumut Dr Nisful Khoir, MA yang akan menjadi pemateri seminar, juga Ketua Tanfidziah NU Kota Pematangsiantar Dr (Cand) H Maranaek Hasibuan MA, Serta Kapolresta AKBP Budiman Saragih. Dan Insya Allah Pak Walikota Pematangsiantar juga sudah menyatakan kesiapannya untuk hadir dalam pembukaan acara ini,” kata Lintong Sirait.

Sementara sekretaris panitia konfercab dan seminar kebangsaan Wahyudi Hardianto menyatakan bahwa puncak acara adalah Konfercab ISNU yang akan memilih nahkoda baru PC ISNU Kota Pematangsiantar untuk Masa khidmat 2020-2025.

“Beberapa kandidat para cendikiawan-cendikiawan NU yang bergabung dengan ISNU disebut-sebut akan berkompetisi diantaranya Imanuddin Damanik, Royani Harahap, H Ibnu Habibi Lubis dan Lintong Sirait. Kita lihatlah,” kata Yudi mengakhiri perbincangan. Berita Pematangsiantar, red

- Advertisement -

Berita Terkini