Ketua PMII FDK UINSU : Mari Jaga Kondusifitas Jelang Pelantikan Presiden

Breaking News

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

MUDANEWS.COM, Medan – Persatuan Indonesia merupakan Sila ke – 3 yang bermakna setiap perbedaan adalah satu dalam indonesia suku budaya dan agama bukanlah halangan dalam menjalin persaudaraan dan kesatuan.

Pasca mendekati Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia, Periode Tahun 2019-2024 yang akan berlangsung Minggu 20-10-2019 mendatang Chotibul Umam Sirait, Mahasiswa Universitas Islam Negeri Sumatera Utara yang merupakan Ketua Pengurus Rayon Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia Fakultas Dakwah Dan Komunikasi UIN SU mengajak seluruh mahasiswa yang ada di Sumatera Utara khususnya mahasiswa Universitas Islam Negeri Sumatera Utara untuk menjaga kekondusifan dalam mensukseskan Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden RI.

Hal ini disampaikan pasca menjaga pengamanan Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia Periode 2019-2024.

Seketaris Pengurus Rayon PMII Fakultas Dakwah dan Komunikasi Universitas Islam Negeri Sumatera Utara juga mengingatkan dan menghimbau untuk menjaga kondusifitas pelantikan karena seluruh perjalanan proses Pemilu telah dilalui secara konstitusional sesuai keputusan dalam undang-undang yang telah ditetapakan oleh KPU.

Umam dan seluruh Pengurus, Kader dan Warga PMII FDK UIN SU
satu presepsi dalam menjaga keutuhan dan ketertiban Negara Kesatuan Republik Indonesia.

Mahasiswa adalah agen perubahan yang dimana hak mahasiswa dalam pemerintahan melakukan perubahan demi kemajuan bangsa dan negara dalam mengawal dan membantu kinerja Presiden dan Wakil Presiden agar tidak melakukan aksi anarkis dan radikal yang bisa menggangu kenyamanan dalam pelantikan tersebut, mahasiswa harus tetap konsisten dalam menjaga 4 pilar agar cinta terhadap bangsa dan negara merupakan kewajiban dan hak rakyat Indonesia. NKRI Harga Mati. Pancasila Jaya. Salam Pergerakan. Berita Medan, red

- Advertisement -

Berita Terkini