Reses Pertama 2017 DPRD Langkat Temukan Banyak Keluhan Masyarakat

Breaking News

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

MUDANews.com, Langkat (Sumut) – Ralin Sinulingga SE Wakil Ketua DPRD Kabupaten Langkat dari Fraksi PDI Perjuangan daerah pemilihan lima melaksanakan reses perdana tahun 2017 bertempat di dusun Mejuah Juah Desa Garunggang Kec. Kuala yang dihadiri seratusan konstituen, Sabtu (18/2) lalu.

Dari pihak Kecamatan turut hadir Sekertaris Kecamatan Kuala bersama jajarannya. Namun Kepala Desa Garunggang tidak hadir dalam kunjunag tersebut tanpa alasan yang jelas. Tampak beberapa warga merasa kecewa atas ketidak hadiran Kepala Desa.

Warga pada umumnya mengeluhkan kondisi infrastruktur jalan yang belum pernah tersentuh pembangunan.

Berdasarkan pengamatan langsung kelapangan Ralin mengatakan sangat prihatin dimana jalan Kabupaten yang menghubungkan Kecamatan Kuala dengan Sei Bingai tidak dapat dilintasi oleh mobil mini bus karena kondisi jalan yang berlumpur dan berlubang sangat sangat dalam.

Menurut penuturan warga harga hasil bumi mereka jauh lebih murah dibanding daerah lain. Selisih harga tersebut hingga mencapai Rp 400/kg.

Tampak bangunan sekolah dan pustu yang tidak layak

Terkait kondisi pendidikan, warga mengeluhkan kurangnya guru kelas yang ada di sekolah. Diketahui hanya terdapat tiga orang PNS dan tiga orang guru honor. Sering kali guru jarang masuk karena rumah dinas guru tidak layak huni sehingga guru yang ada tinggal diluar wilayah Desa Garunggang. Demikian juga halnya dengan gedung kelas yang masih terbuat dari papan.

Warga sangat berharap agar dinas Pendidikan Kabupaten Langkat menambah guru kelas secepatnya agar proses belajar mengajar tidak terganggu oleh kurangnya guru.

Mereka mengatakan sejak tiga tahun lalu sudah meminta kepada Dinas Pendidikan agar menambah guru kelas namun sampai saat ini belum direspon oleh Dinas terkait. Untuk itu mereka sangat berharap agar Ralin Sinulingga bisa memperjuangkannya.

Begitu juga dengan kondisi gedung Puskesmas Pembantu (Pustu ) yang sudah tidak dapat dipergunakan.

Ralin mengatakan akan segera berkordinasi dengan dinas terkait agar sesegera mungkin menyikapi kondisi yang ada.

“Kita akan segera berkoordinasi dengan semua pihak terkait untuk segera menyelesaikan hal ini. Kepada masyarakat agar bersabar,” uangkap Ralin

- Advertisement -

Berita Terkini