Menteri Agama, Tunjuk Prof Syafaruddin sebagai Plt Rektor UIN-SU

Breaking News

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

MUDANEWS.COM, Jakarta – Menteri Agama Republik Indonesia Fachrul Razi menetapkan Prof Dr Syafaruddin MPd sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Rektor Universitas Islam Negeri Sumatera Utara (UIN-SU).

Hal tersebut berdasarkan Surat Perintah
Nomor: 020779/B.II/3/2020 yang ditandatangani Menag Fachrul Razi pada Senin (7/9/2020).

Dikeluarkannya surat itu, berdasarkan surat Direktur Jenderal Pendidikan Islam Kementerian Agama Nomor: B-1830/Dj.I.III/HM.01/09/2020 tanggal 2 september 2020 perihal Usulan Nama-Nama Pelaksana Tugas Rektor Universitas Islam Negeri Sumatera Utara, maka untuk tetap menjamin pelancaran pelaksanaan tugas Rektor Universitas Islam negeri Sumatera Utara.

Sebelum Profesor Syafaruddin sebagai Wakil Rektor I Bidang Akademik UIN-SU.

Saat ini, mendapat tugas tambahan sebagai Plt Rektor UIN-SU, terhitung mulai tanggal 2 September 2020 sampai dengan ditetapkan dan dilantiknya pejabat yang definitif.

Sementara Prof Syafaruddin membenarkan surat tersebut.

“Iya benar, terima kasih,” tutur mantan Dekan Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan (FITK) UIN-SU saat dimintai dikonfirmasi mudanews.com, Selasa (8/9/2020). Berita Jakarta, red

- Advertisement -

Berita Terkini