Muskab PABSI Sergai, Agus Taufik Terpilih Sebagai Ketua PABSI Periode 2020-2024

Breaking News

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

MUDANEWS.COM, Serdang Bedagai – Musyawarah Cabang Olah Raga PABSI Tingkat Kabupaten Serdang Bedagai berlangsung dengan lancar dan sukses yang bertempat di sasana PABSI Sergai  Jalan Merak Dusun VI Desa Citaman Jernih, Kecamatan Perbaungan Sergai, Jumat (18/12/2020).

Turut menghadiri Wakil Ketua Umum Persatuan Angkat Besi Seluruh Indonesia (PABSI) Provinsi Sumut Martin Ginting SH dan Wakil Sekertaris Umum PABSI Sumut Fitriansyah, Ketua Umum terpilih PABSI Kabupaten Sergai Agus Taufik,  perwakilan KONI Kabupaten Sergai T Nurul Hidayat dan Muhammad Rizal Barus SP, serta atlet- atlet muda binaan dari PABSI Sergai dan tokoh masyarakat, tokoh pemuda, tokoh agama beserta tamu undangan lainnya.

Ketua Umum PABSI Kabupaten Sergai terpilih Agus Taufik Periode 2020-2024 menyampaikan ucapan terima kasih atas dukungan dan kepercayaannya dalam mengemban Cabang Olah Raga PABSI di Sergai. Tentunya untuk dapat mewujudkan atlit yang berprestasi kita butuh kerjasamanya.

“Harapannya  dengan dukungan dari semua pihak agar seluruh atlet muda dan senior dapat meraih penghargaan tertinggi dalam cabang olahraga angkat besi yang akan berlangsung nantinya,” ujarnya.

Sementara itu, Wakil Ketum PABSI Provinsi Sumut Martin Ginting SH didampingi oleh Wakil Sekertaris Umum Fitriansyah menyampaikan ucapan selamat kepada Agus Taufik yang terpilih sebagai Ketua untuk memimpin PABSI Sergai. Ditangan Ketua PABSI yang baru harapannya kedepan dapat melahirkan atlet berprestasi.

“PABSI Provinsi Sumut berharap dengan terpilihnya Ketua PABSI Sergai yang baru akan lebih bisa melahirkan atlet-atlet yang berprestasi dan dapat mengharumkan nama Kabupaten Sergai ini sendiri,” pungkas Martin Ginting SH.

Senada disampaikan Wakil Sekertaris Umum PABSI Sumut Fitriansyah menaruh harapan besar kepada PABSI Sergai kedepannya unntuk lebih baik. “Dan mudah-mudahan semakin banyak mengirimkan atlet muda yang dapat berprestasi dalam mengikuti event-event olahraga baik di tingkat daerah, provinsi maupun nasional bahkan sampai ke mancanegara,” ungkapnya.

Perwakilan KONI Sergai M Rizal Barus SP menyampaikan ucapan  selamat dan sukses dalam pelaksanaan Muskab PABSI Sergai. “Kita berharap PABSI dan KONI Sergai bisa beriringan dan bersinergi dalam melahirkan atlet muda berprestasi terutama dari cabang angkat besi ini,” ujarnya singkat.

Abdul Hakim, salah seorang pelatih atlet- atlet muda Cabor Angkat Besi berpesan kepada KONI agar memperhatikan kelengkapan peralatan yang dibutuhkan dalam latihan, supaya atlet untuk cabang angkat besi ini dapat meningkatkan prestasinya. “Karena kendala yang dihadapi sekarang ini minimnya peralatan buat latihan. Sehingga atlet muda yang berlatih dengan peralatan yang seadanya,” ujarnya. (Rasum Santarwi)

- Advertisement -

Berita Terkini