Siswa SD Medan Deli, Meriahkan Permainan Olahraga Tradisional

Breaking News

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

MUDANEWS.COM, Medan – Ribuan Siswa SD Kecamatan Medan Deli turut meriahkan kompetisi olahraga siswa nasional di tingkat Sekolah Dasar (KOSN -SD) tahun 2020, Kamis-Sabtu (05-07/3).

Adapun kegiatan yang dihelat dalam KOSN antara lain, Kids Atletik, Sepak Bola Mini dan Badminton, tak hanya itu panitia juga menggelar senam Ahoi, Festival Permainan Rakyat dan Olahraga Tradisional diantaranya lomba pecah piring, egrang, dan terompah.

Hadir dalam kegiatan tersebut Kepala Dinas Pendidikan Kota Medan yang diwakili oleh Kasi Kurikulum dan Penilaian SD Hamzah Harahap SPd. Kegiatan yang bertemakan “Membangun Karakter Unggul Melalui Kegiatan Olahraga Pendidikan” diharapkan dapat mengembangkan bakat dan minat peserta didik khususnya dalam bidang olahraga.

Siswa SD Medan Deli, Meriahkan Permainan Olahraga Tradisional
Pelepasan balon ke udara

Disamping itu, KOSN SD Tahun 2020 juga diyakini mampu mengembangkan jiwa sportivitas, kompetitif, rasa percaya diri, rasa tanggung jawab, nasionalisme, cinta tanah air, dan menjalin solidaritas dan persahabatan antar peserta didik.

“Ada yang menarik dalam kegiatan KOSN -SD di Kecamatan Medan Deli ini, saya mendengar panitia juga menjalin kerjasama dengan Komite Permainan Rakyat dan Olahraga Tradisional Indonesia (KPOTI) Sumatera Utara untuk melestarikan kembali Permainan Rakyat dan Olahraga Tradisional,” ungkap Hamzah.

Hamzah mengungkapkan, terus terang saya sangat mendukung dan juga menghimbau kepada seluruh koordinator kecamatan di kota Medan untuk turut menggelar kegiatan serupa seperti yang dilakukan di kecamatan Medan Deli ini.

“Permainan rakyat dan olahraga tradisional merupakan bentuk pendidikan karakter yang juga masuk dalam kurikulum K13, dengan bermain permainan tradisional, anak anak akan lebih mengerti tentang budaya khas bangsa ini,” katanya.

Oleh karenanya, Hamzah meminta kepada pengurus KPOTI Sumut untuk terus berkoordinasi dengan kami dan berkenan bilamana teman teman di kecamatan lainnya akan menggelar kegiatan serupa

Siswa SD Medan Deli, Meriahkan Permainan Olahraga Tradisional
Siswa SD saat mengikuti lomba olahraga tradisional

Sementara Koordinator Kecamatan Drs Abdul Ghani MPd mengapresiasi apa yang dilakukan oleh panitia dalam mensukseskan kegiatan KOSN – SD tahun 2020 ini.

“Kami merasa bangga atas kerja keras teman- teman KKG PJOK dalam pelaksanaan KOSN ini, perlu saya sampaikan bahwa kecamatan Medan Deli merupakan kecamatan yang pertama menggelar kegiatan KOSN -SD di Kota Medan. Diharapkannya kemudian, kepada seluruh kepala sekolah di kecamatan Medan Deli agar terus mendukung setiap program yang akan dilakukan oleh kelompok kerja guru ( KKG),” tegasnya

Siswa SD Medan Deli, Meriahkan Permainan Olahraga Tradisional
Keseruan siswa SD berolahraga

Ditempat terpisah Ketua K3 S, Sukreni SPd MPd mengungkap rasa gembiranya atas terselenggaranya dengan sukses KOSN-SD di Kecamatan Medan Deli.

“Saya merasa salut dan bangga atas kekompakan Bapak dan Ibu KKG PJOK yang di koordinir oleh Bapak Erwin Syahputra SPd selaku koordinator kegiatan. Walau dengan segala keterbatasan tetap mampu menyelenggarakan kegiatan dengan baik dan sukses. Kedepan, kami para kepala sekolah akan seoptimal mungkin untuk mensupport kegiatan bapak/ ibu guru untuk kemajuan pendidikan di kecamatan kita,” kata Sukreni.

Siswa SD Medan Deli, Meriahkan Permainan Olahraga Tradisional
Agustin Sastrawan Harahap di KOSN -SD Kecamatan Medan Deli

Ketua KPOTI Provinsi Sumatera Utara Agustin Sastrawan Harahap SPd MPd didampingi pengurus dan dewan pakar menyampaikan rasa terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada Dinas Pendidikan Kota Medan terkhusus ketua K3 S dan seluruh panitia atas keinginannya untuk bersama sama melestarikan kembali Permainan Rakyat dan Olahraga Tradisional Indonesia.

“Keinginan itu telah diwujudkan pada pestival rakyat dan olahraga tradisional bersamaan dengan kegiatan KOSN – SD. Animo yang hari ini ditunjukkan para peserta sudah cukup baik dan kami terharu melihat adik adik bermain olahraga tradisional. Kami berharap apa yang mereka rasakan hari ini dapat terus dirasakan juga disekolah dan lingkungannya. Lestari Budayaku, Bugar Bangsaku,” ujarnya. Berita Medan, red

- Advertisement -

Berita Terkini