Maulid Nabi Muhammad SAW di Masjid Jamik Siantar Martoba, Wali Kota dr Susanti Apresiasi Jamaah

Breaking News

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

MUDANEWS.COM, Pematangsiantar – Maulid Nabi Muhammad SAW merupakan momentum sangat baik bagi Umat Muslim untuk terus menambah bekal ilmu, memperkuat keimanan dan ketakwaan, serta meningkatkan derajat kecintaan umat kepada baginda Nabi Muhammad SAW. Dengan meneladani Rasulullah kita bisa buktikan bahwa Islam itu agama yang rahmatan lil alamin. Islam yang mengajarkan kedamaian, ketentraman, kesejukan dan persaudaraan, juga toleransi.

Hal tersebut diucapkan, Wali Kota Pematangsiantar dr Susanti Dewayani SpA dalam arahannya pada acara peringatan Maulid Nabi Muhammad Shallallahu Alaihi Wasallam tahun 1446 hijrah, di Masjid Jamik, jalan Medan Km 4,5, kelurahan naga pita, Kecamatan Siantar Martoba. Sabtu malam (14/09/2024).

Wali Kota dr Susanti Dewayani SpA juga mengungkapkan tiada hari yang lebih membahagiakan bagi saya, dimana saya selaku Wali Kota, alhamdulillah pada malam ini saya bisa hadir bersama-sama Bapak Ibu sekalian, dan semoga ini menjadi silaturahmi bagi kita, tentunya menambah persaudaraan, kekuatan dan menambah kekeluargaan kepada kita semua antara pemerintah kota Pematangsiantar dengan BKM dan jamaah masjid Jamik.

Pemerintah Kota Pematangsiantar mengapresiasi dan ucapan terima kasih dari upaya Bapak BKM dan seluruh jajarannya dan panitia kegiatan Maulid Nabi Muhammad SAW ini sudah dapat menghasilkan luar biasa dan rasa bangga melihat antusias masyarakat yang aktif menggelar serta dapat hadir didalam kegiatan keagamaan, semoga kita tetap istiqomah di dalam menjalankan tugas dan tanggung jawab kita salah satunya memakmurkan masjid, terang Pemimpin keibuan di Kota Pematangsianțar. Seraya menyampaikan ucapan terima kasih kepada Panitia Pelaksana Maulid Nabi Muhammad SAW 1446H/2024 M, dan srluruh pengurus BKM yang telah mempersiapkan kegiatan ini dengan baik dan telah mengundang dirinya untuk hadir mengikuti acara tersebut.

dr Susanti Dewayani SpA. menyampaikan bahwa Pemerintah Kota Pematangsiantar mempunyai komitmen tinggi dan tetap konsisten di dalam membangun keimanan dan ketaqwaan khususnya umat Islam dimanapun, Pemerintah Kota Pematangsiantar sangat mendukung kegiatan-kegiatan seperti ini yang gunanya untuk meningkatkan ketakwaan kita kepada Allah Subhanahu wa ta’ala, tandas

Dari Infonya bahwa masjid Jamik ini rencana akan mengadakan pengembangan lagi mau memperlebar, untuk itu Wali Kota dr Susanti Dewayani SpA pastikan bahwa tahun 2025 Insya Allah Masjid Jamik ini akan mendapatkan dana hibah dari Pemerintah Kota Pematangsiantar untuk mengembangkan pembangun, karena kita tahu masjid ini ketepatan di jalan perlintasan, dan begitu jalan tol dibuka masjid ini pasti menjadi persingga untuk orang-orang dari Siantar ke Medan demikian juga sebaliknya yang akan melaksanakan perintah Allah.

Sementara itu, Pembawa Hikmah Maulid, Ustadz H. Irwan, dalam ceramahnya menyampaikan, banyak yang mengenal nabi, namun informasi yang sampai kepada kita tidak semuanya, maka perlu dilakukan maulid, memperkenalkan Nabi Muhammad SAW. Dengan diperingatinya Maulid Nabi kita bisa belajar sejarah dan ajaran-ajaran yang ia tinggalkan.

Irwan mengatakan, peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW, harus dijadikan bahan evaluasi diri untuk lebih meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT. Nabi Muhammad SAW diutus ke dunia ini untuk menyempurnakan ahlak manusia. Banyak sekali ahlak dari nabi yang patut dicontoh dan dijalankan dalam kehidupan sehari-hari.

Ustadz H. Irwan, juga menyampaikan bahwa dalam kepemimpinan ibu Wali Kota dr Susanti Dewayani SpA kota Pematangsiantar telah mempunyai TPU yang baru untuk semua di kecamatan Sitalasari, TPU tersebut DI dana temsn semua agama, jadi ada nya TPU ini berkat kerja dan upaya ibu Wali, karena kita sama sama-sama tahu bahwasanya TPU yang selama ini yang ada sudah tidak bisa menampung lagi.

Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW diwarnai dengan penyerahan hadir kepada pemenang lomba yang diserahkan Wali Kota dr Susanti Dewayani SpA, selanjutnya Ketua BKM Masjid Jamik, dan beberapa pimpinan OPD, Camat dan Lurah, serta tokoh masyarakat.

Berita Terkini