Kasad Andika Perkasa, Teleconference Bersama Kakesdam dan Kazidam Terkait Pengadaan Lab PCR Mobile⁣⁣⁣⁣⁣

Breaking News

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

MUDANEWS.COM, Jakarta – ⁣⁣⁣⁣⁣Jenderal TNI Andika Perkasa selaku Kepala Staf Angkatan Darat menerima laporan terkait pengadaan laboratorium Polymerase Chain Reaction (PCR) mobile yang diberikan oleh Kementerian Pertahanan untuk 17 rumah sakit TNI Angkatan Darat.⁣⁣⁣⁣⁣
⁣⁣⁣⁣⁣
“Pengiriman alat-alat kelengkapan Lab PCR mobile telah dimulai sejak 6 sampai dengan 18 September, untuk instalasi kontainer membutuhkan waktu 5-8 hari dan untuk instalasi hingga pelatihan dibutuhkan waktu 3-5 hari,” ujar Aslog Kasad.⁣⁣⁣⁣⁣
⁣⁣⁣⁣⁣
Dalam teleconference tersebut Kasad Andika Perkasa juga menekankan untuk setiap rumah sakit TNI AD memberikan keleluasaan kepada pihak yang sedang melakukan pembangunan konstruksi kontainer dengan memberikan akses yang seluas-luasnya.⁣⁣⁣⁣⁣
⁣⁣⁣⁣⁣
“Rumah sakit yang akan menerima Lab PCR Mobile dari Kemenhan tidak mendikte soal konstruksinya, biarkan saja mereka melakukan sesuai dengan apa yang telah dipaparkan. Jika ada pemasalahan baru dilaporkan. Yang terpenting setiap RS TNI AD harus memberikan akses yang seluas-luasnya untuk mempermudah kegiatan,” ungkap Kasad.⁣⁣⁣⁣⁣ Berita Jakarta, red

- Advertisement -

Berita Terkini