Ketum Persit KCK Hetty Andika Perkasa, Kunjungi Keraton Yogyakarta⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣

Breaking News

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣MUDANEWS.COM, Yogyakarta – Dalam kunjungan kerjanya ke Jawa Tengah, Ketua Umum Persit Kartika Chandra Kirana, Hetty Andika Perkasa berkesempatan mendatangi Keraton Yogyakarta. Perjalanan ke Keraton Yogyakarta menggunakan kendaraan tradisional delman sambil menikmati suasana kota Yogyakarta. ⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣
⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣
Setelah sampai di Keraton, Hetty memberikan bingkisan kepada para kusir yang telah mengantarkannya dan jajaran Persit Kartika Chandra Kirana Kodam IV/Diponegoro.⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣
⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣
Kedatangannya di Keraton Yogyakarta disambut oleh Kanjeng Pangeran Haryo Purbodiningrat, yang merupakan suami dari Gusti Kanjeng Ratu Maduretno yang merupakan putri ketiga Sri Sultan Hamengkubuwono X dan Gusti Kanjeng Ratu Hemas. Hetty juga disambut oleh beberapa Abdi Dalem Keraton.⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣
⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣
Diketahui, Kanjeng Pangeran Haryo Purbodiningrat merupakan kawan lama Hetty Andika Perkasa saat tinggal di Washington D.C. Amerika Serikat beberapa tahun lalu.

“Waktu itu kita sama-sama jadi mahasiswa masyarakat Indonesia yang tinggal disana, tapi sekarang Mas Yun sudah jadi pangeran,” ujar Hetty.⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣
⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣
Keduanya pun berbincang tentang kehidupan sebagai seorang pangeran di Keraton Yogyakarta. Bagi Kanjeng Pangeran Haryo Purbodiningrat, dirinya tidak kesulitan mengikuti aturan yang terdapat di Keraton karena sudah terbiasa hidup di kota Yogyakarta.⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣
⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣
“Disini aturan tertulis tidak ada, tapi kita harus banyak menyaksikan dan secara otodidak mempelajari dan diaplikasikan sendiri,” ujar Kanjeng Pangeran Haryo Purbodiningrat.⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣
⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣
Kompleks bangunan Keraton Yogyakarta masih berfungsi sebagai tempat tinggal Sultan. Rumah tangga istana juga masih menjalankan tradisi kesultanan hingga saat ini. Hetty pun berkesempatan berkeliling di area bagian dalam Keraton Yogyakarta.⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣
⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣
Sebagian kompleks keraton merupakan museum yang menyimpan berbagai koleksi milik kesultanan, sehingga dijadikan objek wisata di kota Yogyakarta, salah satunya gamelan. Hetty juga berkesempatan melihat latihan gamelan saat berkungjung kesana. Selain itu, ada gamelan yang khusus dimainkan saat peringatan Sekaten, setiap setahun sekali.⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣
⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣
Dalam kunjungannya, Hetty juga berbagi kasih dengan membagikan bingkisan kepada para Abdi Dalem Keraton. Pembagian bingkisan baru dilakukan setelah diizinkan oleh Kanjeng Pangeran Haryo Purbodiningrat.⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣
⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣
“Loyalitas para Abdi Dalem itu perlu diacungi jempol, hebat. Mereka tidak mau menerima kalau belum diizinkan oleh Sultan. Namun karena ada Kanjeng Pangeran Haryo Purbodiningrat, dan beliau mengizinkan, para Abdi Dalem pun baru mau menerima bingkisannya dari saya,” ujar Hetty Andika Perkasa.⁣⁣⁣⁣⁣ Berita Yogyakarta, red

- Advertisement -

Berita Terkini