Prabowo Incar Spesifikasi Jet Eurofighter Typhoon

Breaking News

- Advertisement -

MUDANEWS.COM, Jakarta – Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto tertarik untuk membeli 15 jet tempur Eurofighter Typhoon bekas Austria. Dilihat dari spesifikasinya, jet Eurofighter Typhoon ini mampu melesat menembus kecepatan suara.

Dilansir dari catatan pemberitaan detikcom pada 2017 silam, Eurofighter Typhoon adalah jet tempur yang dikembangkan mulai 1983 melalui program Future European Fighter Aircraft.

Ini merupkan proyek anggota Pakta Pertahanan Atlantik Utara (NATO), kolaborasi Inggris, Jerman, Prancis, Italia, dan Spanyol. Belakangan, Prancis mundur dari proyek ini. Kepemilikan konsorsium Eurofighter adalah BAE Systems (Inggris 33%), Airbus Defence and Space (Jerman 33%-Spanyol 13%), dan Leonardo-Finnmecccanica (Italia 21%).

Ukuran

Panjang pesawat ini adalah 15,96 meter dengan rentang sayap 10,95 meter. Tingginya 15,96 meter.

Bobot kosong pesawat ini 10.000 kg, dan bobot terisi (loaded weight) pesawat ini adalah 21.000 kg.

Material

Dilansir situs web Eurofighter, diakses detikcom pada Jumat (24/7/2020), badan jet ini dibuat dengan material gabungan (komposit) yang membuat pesawat ini tidak mudah terdeteksi radar.

Material khusus ini membuat bobot pesawat tidak berat namun tetap kuat. Badan pesawat ini 30% lebih ringan ketimbang badan pesawat dengan materi tradisional biasa. Cuma 15% permukaan pesawat ini yang berbahan metal.

Secara umum, material pesawat ini terdiri dari 70% komposit serat karbon, 15% metal, 12% Glass Reinforced Plastics (GRP) atau semacam fiberglas, dan 3% material lain.

Jet Eurofighter Typhoon dan mesin EUROJET EJ200 turbofans. (Dok situs eurofighter.com)
Jet Eurofighter Typhoon dan mesin EUROJET EJ200 turbofans. (Dok situs eurofighter.com)
Tonton video ‘Blak-blakan Prabowo Belanja Senjata hingga Alkes di Pindad’:

Mesin

Eurofighter Typhoon menggunakan mesin EUROJET EJ200 turbofans. Mesin ini mampu mendorong jet mencapai kecepatan supersonik.

Mesin ini berbobot ringan namun kuat dan mampu bertahan di suhu tinggi. Mesin ini mampu melayani 1.000 jam terbang tanpa harus diservis (perawatan).

Dilansir situs Rolls-Royce, mesin EJ200 ini adalah karya kolaborasi Rolls-Royce, MTU, Avio, dan ITP.

Dilansir dari situs BAE Systems, Eurofighter Typhoon diklaim sebagai pesawat tempur multifungsi paling canggih yang tersedia di pasaran saat ini. Pesawat ini fleksibel, tangkas, dan awet. Jet Eurofighter Typhoon mampu melakukan serangan serentak udara ke udara (air to air) dan udara ke darat (air to surface).

Dilansir dari situs Eurofighter, kecepatan pesawat ini adalah Mach 2.0 atau sama dengan 2.560km/jam. Itu artinya, pesawat ini tergolong pesawat supersonik, yakni lebih cepat dari kecepatan suara. Bila pesawat ini melaju melebihi kecepatan suara, maka polusi suara berupa sonic boom akan terjadi.

Namun soal kecepatan ini, Eurofighter Typhoon jenis FGR.MK 4 yang dimiliki Royal Air Force Inggris tidak sampai Mach 2.0. Situs Royal Air Force Inggris menulis kecepatan Eurofighter Typhoon FGR.MK 4 ini maksimal sampai Mach 1.8.

Ketinggian terbang maksimal Eurofighter Typhoon ini adalah 55.000 kaki atau 16,76 km di atas bumi.

Daya dorong pesawat menembus udara (thrust) dari Eurofighter Typhoon adalah 90kN, masing-masing dari dua mesin EUROJET EJ200 turbofans.

Sensor-sensor

Eurofighter Typhoon dilengkapi sensor-sensor paling canggih. Dengan sensor ini, pilot bisa mendominasi peperangan di udara.

Pertama, ada The Pirate Infrared Sensor. Ini adalah sensor pasif yang mampu mendeteksi dan melacak banyak target sekaligus dalam waktu bersamaan, bukan dalam waktu berganti-gantian.

Kedua, soal radar. Jet tempur ini dilengkapi radar bernama The Captor-M dan The Captor-E. Radar ini 50% lebih lebar ketimbang radar tradisional biasanya. Serangan udara ke udara dan udara ke permukaan tanah bisa lebih mudah dilancarkan dengan radar ini.

Senjata

Eurofighter Typhoon dilengkapi misil berteknologi beyond visual range (BVR) untuk serangan udara ke udara (air to air). Itu artinya, misil ini mampu memburu ‘mangsa’ pada jarak lebih dari 20 nautical mile atau lebih dari 37 km. Eurogightrer Typhoon punya misil bernama METEOR. Bila target sudah dikunci, maka tamat sudah.

Berikut adalah senjata untuk serangan udara ke udara:
– BVRAAM (beyond visual range missile: 6 unit
– SRAAM (short range air to air missil): 2 unit
– Mauser 27 mm
– 1000 liter tanki bahan bakar: 3 unit

Untuk serangan udara ke permukaan tanah (air to surface), penentuan lokasi target secara presisi menggunakan The Laser Disignator Pod (LDP).

Berikut adalah senjata untuk serangan udara ke daratan:
– Laser guided bombs: 4 unit
– BVRAAM: 4 unit
– SRAAM: 2 unit
– Mauser 27 mm
– 1000 liter tanki bahan bakar: 3 unit
– Laser designator pod
Bisa pula membawa misil Storm Shadow atau senjata Brimstone anti-armour.

Kursi pelontar

Kursi pelontar yang diduduki pilot adalah MK 16A. Jenis ini diklaim 30% lebih ringan ketimbang kursi pelontar jenis lainnya.

Diklaim hemat bahan bakar

Sebagaimana pemberitaan detikcom pada 6 Agustus 2015, Head of Industrial Offset Eurofighter, Martin Elbourne, menjelaskan jet ini lebih hemat bahan bakar dan efisien.

Sumber : detik.com

Berita Terkini