PSSI Pastikan Terapkan Protokol Kesehatan saat Liga 1 Kembali Bergulir

Breaking News

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

MUDANEWS.COM, Jakarta – Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan memastikan protokol kesehatan akan diterapkan ketika Liga 1 kembali bergulir pada Oktober 2020. Hal tersebut diungkapkan Iriawan setelah bertemu Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Doni Monardo, di Graha BNPB, Jakarta, Rabu (22/7/2020).

“Kami menyepakati mengikuti aturan protokol kesehatan yang ada,” ujar Iwan Bule, sapaannya, dalam konferensi pers virtual, Rabu siang.

Iwan Bule mengungkapkan, protokol kesehatan yang akan diterapkan meliputi penggunaan masker, jaga jarak, istirahat yang cukup, hingga mengonsumsi makanan bergizi.

Ia mengatakan, protokol kesehatan tersebut akan diterapkan kepada seluruh komponen sepak bola Tanah Air, mulai dari ofisial tim hingga suporter.

“Dalam konsep kami, tentunya protokol kesehatan nomor satu,” kata dia.

Iwan Bule mengatakan, dalam kelanjutan Liga 1, PSSI mengadopsi penyelenggaraan kompetisi sepak bola di belahan dunia. Salah satunya penerapan tanpa kehadiran penonton.

Hal itu dilakukan guna mengantisipasi penyebaran Covid-19. Keputusan tersebut juga telah disepakati Doni Monardo.

“Beliau menyepakati atau memberikan izin untuk itu. Namun protokol kesehatan yang utama dalam hal ini,” kata dia.

Sumber : Kompas.com

- Advertisement -

Berita Terkini