Meminimalisir Penyebaran Covid-19, Pemdes Kertahayu Semprotkan Disinfektan

Breaking News

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

MUDANEWS.COM, Ciamis – Untuk meminimalisir, dan mencegah penyebaran Virus Corona (Covid-19), Pemerintah Desa Kertahayu, Kecamatan Pamarican, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, melakukan penyemprotan cairan disinfektan.

Cairan disinfektan disemprotkan ke lokasi-lokasi fasilitas umum seperti Kantor Desa, dan sarana tempat ibadah, seperti Masjid dan Mushola, yang ada di wilayah Desa Kertahayu.

”Kegiatan ini sebagai bentuk antisipasi, dan tindakan preventif, guna pencegahan dan penyebaran Virus Corona (Covid-19) di wilayah Desa Kertahayu,” ungkap Kepala Desa Kertahayu, Yari Budiana, Selasa (24/03/2020).

Lanjut Yari, dalam kegiatan penyemprotan cairan disinfektan tersebut, pihak Pemerintah Desa Kertahayu, menggandeng Tagana Kabupaten Ciamis, UPTD Puskesmas Kertahayu, BPD Desa Kertahayu, Karang Taruna Desa Kertahayu, Ormas Pemuda Pancasila, dan Ormas Gibas.

Meminimalisir Penyebaran Covid-19, Pemdes Kertahayu Semprotkan Disinfektan
Pemerintah Desa Kertahayu, menggandeng Tagana Kabupaten Ciamis, UPTD Puskesmas Kertahayu, BPD Desa Kertahayu, Karang Taruna Desa Kertahayu, Ormas Pemuda Pancasila, dan Ormas Gibas.

”Dalam kegiatan penyemprotan cairan disinfektan ini, kami menggandeng Tagana Kabupaten Ciamis, UPTD Puskesmas Kertahayu, BPD Desa Kertahayu, Karang Taruna Desa Kertahayu, Ormas Pemuda Pancasila, dan Ormas Gibas, untuk bersinergi bersama dalam memerangi penyebaran virus corona (Covid-19), khususnya di wilayah Desa Kertahayu,” jelasnya.

“Mudah-mudahan dengan dilakukannya kegiatan penyemprotan cairan disinfektan ini, kita bisa meminimalisir, dan mencegah, akan penyebaran bahaya Virus Corona (Covid-19) di wilayah Desa Kertahayu khususnya,” harapnya. Berita Ciamis, BQ

- Advertisement -

Berita Terkini