Tingkatkan Integritas, Satgas Kamtib Kanwil Aceh Gelar Razia di Lapas Langsa

Breaking News

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

MUDANEWS.COM, LANGSA – Tim Satuan Tugas Keamanan dan Ketertiban (Satgas Kamtib) Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Aceh melaksanakan penindakan dan pencegahan di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Langsa, Jum’at (11/10/2019).

Kegiatan tersebut salah satu tindakan yang dilaksanakan oleh tim Satgas Kamtib Kanwil Aceh guna mencegah dan mengamati lingkungan Lapas dan Rutan seluruh Aceh dari penyalahgunaan Narkoba dan hal-hal memyimpang lainnya, yang mana pada Selasa (08/10/2019), telah dilaksanakan apel janji kinerja dan penandatanganan fakta integritas anti Narkoba serta tes urin terhadap petugas Lapas dan Rutan seluruh Aceh.

Kegiatan tersebut di mulai pada pukul 14.30 sampai dengan pukul 16.00 WIB dipimpin langsung oleh Kepala Divisi Pemasyarakatan Kanwil Aceh, Merah Budiman serta 17 petugas Satgas Kamtib dan dibantu oleh seluruh petugas Lapas Langsa, kegiatanpun ditutup dengan dilaksanakan briefing yang diikuti seluruh petugas Lapas Langsa.

“Adapun hasil razia tersebut, tidak ditemukan Narkotika serta hal-hal yang menyimpang lainnya dalam bentuk apapun,” ucap Said Mahdar Kalapas Klas II B Langsa. Berita Langsa, Juli Julio

- Advertisement -

Berita Terkini