Demi Kenyamanan Berlalu Lintas, Polres Banjar Inisiasi Kegiatan Strong Point

Breaking News

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

MUDANEWS.COM, Banjar – Jajaran Polres Banjar, Polda Jabar, dalam programnya yang dicetuskan, menuai banyak pujian, dan ucapan terima kasih, serta masukan dari masyarakat Kota Banjar, khususnya pimpinan, atau ketua lembaga, maupun sekolah yang secara langsung menerima kontribusi kinerja dari personel Polres Banjar.

Kegiatan tersebut adalah menggelar strong point, dengan melakukan penjagaan, dan pengaturan Lalu Lintas di seluruh titik rawan Laka Lantas, rawan kemacetan, serta lokasi persekolahan di pagi hari.

Kapolres Banjar, AKBP Yulian Perdana S.I.K menggagas sebuah program untuk pelayanan Polri kepada masyarakat yang prima.

Program tersebut bernama “SATU JAM BERSAMA MASYARAKAT”

“Kegiatan strong point satu jam bersama masyarakat ini dilaksanakan setiap pagi sejak pukul 06.30-07.30 WIB di seluruh titik persimpangan, dan persekolahan di Kota Banjar.

Terpisah, Kabag Ops Kompol Shohet SH MH menuturkan bahwa dalam pelaksanaan strong point, Polres Banjar, menerjunkan sekitar 178 personel termasuk dari personel jajaran Polsek di Polres Banjar.

Mereka semua disebar ke 78 titik point yang berada di seluruh Kecamatan di wilayah Kota Banjar.

“Untuk Sekolah mulai dari TK, SD, SMP, hingga SMA itu berjumlah 48 titik yang kami jaga. Sedangkan untuk persimpangan yang ramai, baik simpang tiga, maupun simpang empat sekitar 30 titik. Jadi keseluruhannya adalah 78 titik,” tuturnya.

Kabag Ops, menjelaskan untuk pengendalian kehadiran anggota, pihaknya telah menginstruksikan sejak pukul 06.15 WIB anggota sudah siap di titik masing-masing dan di jam itu juga sudah dilakukan secara berlapis.

“Memang kami terima banyaknya pujian maupun masukan-masukan dari masyarakat, khususnya pimpinan Ketua Lembaga maupun Sekolah, dan memang secara kebetulan di daerah tersebut ada anggota yang setiap hari hadir melaksanakan strong point. Mulai dari ucapan terima kasih, pujian bahwa Polres Banjar, ini hebat dan permohonan untuk program ini tetap dilaksanakan,” kata Kompol Shohet.

Untuk masukan serta saran, Kompol Shohet menuturkan bahwa pihaknya menyebar sekitar 40 lembar surat saran beserta masukan kepada pimpinan atau ketua lembaga maupun sekolah titik-titik disebarnya personel Polres Banjar.

“Sekitar 40 lembar surat saran beserta masukan jawabannya sama, yakni ucapan terima kasih dan bangga serta apresiasi. Hingga permohonan program ini terus berlanjut,” tuturnya.

Demi Kenyamanan Berlalu Lintas, Polres Banjar Inisiasi Kegiatan Strong Point
Jajaran Personil Polres Banjar saat melaksanakan kegiatan Strong Point di kawasan sekolah

“Namun ada juga yang sifatnya permohonan bahwa disalah satu titik lokasi sekolah menyarankan agar waktunya lebih pagi. Jadi meminta agar pukul 06.00 WIB anggota kita sudah siap dititik tersebut,” lanjutnya.

Selain itu, strong point ini juga sebagai aksi nyata Polres Banjar, dalam rangka memaksimalkan kegiatan pelayanan Kepolisian terhadap seluruh lapisan warga masyarakat.

“Kita berharap dengan adanya program Strong Point ini dapat mengoptimalkan pelayanan kepolisian terhadap seluruh lapisan masyarakat” jelasnya.

Demi Kenyamanan Berlalu Lintas, Polres Banjar Inisiasi Kegiatan Strong Point
Jajaran Personil Polres Banjar saat melaksanakan kegiatan Strong Point

Kompol Shohet, menambahkan bahwa dalam pelaksanaan tugas ini akan ada sebuah reward atau penghargaan untuk personel di lapangan.

“Ini sudah kita rencanakan bahwa pimpinan nanti diharapkan memberikan reward. Dan ini akan dikaitkan dengan besaran pemberian tunjangan kinerja bagi anggota. Penilaian dari keaktifan dan kehadiran anggota yang melaksanakan tugas strong point itu sendiri,” tandasnya. Berita Banjar, BQ

- Advertisement -

Berita Terkini