Karena Tidak Diberi Pinjaman, Bendahara Gereja Dibunuh Ponakannya Sendiri !

Breaking News

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

MUDANEWS.COM, Tapteng – Pembunuhan sadis yang dialami Rosmainar Simanjuntak (53), seorang bendahara gereja, yang merupakan warga Kecamatan Sitahuis, Kabupaten Tapanuli Tengah (Tapteng) telah berhasil diringkus oleh Polisi, yang dimana pelaku berinisial SPS (25), masih merupakan keponakan kandung korban.

Hal tersebut dibenarkan Kapolres Tapteng AKBP Hari Setyo Budi, melalui Kapolsek Pandan AKP Parohon Tambunan saat ditemui Awak Media di Polsek Pandan, Senin (4/9/2017).

“Untuk sementara modus pembunuhan perampokan dan dendam. Dimana pelaku mengira korban membawa uang ke kebun. Selain itu juga, bahwa pelaku pernah meminjam uang Rp500ribu tapi tidak diberikan. Hal itulah yang membuat pelaku dendam kepada korban dan melakukan pembunuhan itu,” kata Kapolsek.

Sambungnya, pelaku dijemput dari tempat persembuyiannya di Tarutung, Tapanuli Utara, Minggu malam, (3/9/2017), sekitar pukul 11.00 WIB. Dan langsung dibawa ke Polsek Pandan sekitar pukul 03.00 WIB dini hari.

“Pelaku kita jemput dari Tarutung, bersama personil gabungan Polres Tapteng, pada Minggu malam dan langsung diamankan di Polsek Pandan,” terangnya.

Lanjut Parohon, pihak kepolisian sedang melakukan pendalaman dan melakukan pemeriksaan terhadap saksi-saksi.

“Nanti akan kita lanjutkan, saat ini kami sedang memeriksa saksi-saksi, nanti kita akan jelaskan secara terperinci, setelah kita selesai,” tegasnya. Berita Tapteng, Arjuna

- Advertisement -

Berita Terkini