Pemko Akan Segera Bersihkan Lumpur di Lapangan Merdeka Langsa

Breaking News
- Advertisement -

Mudanews.com, Langsa – Terkait masih “betah” nya lumpur pasca banjir bandang mengendap di Lapangan Merdeka Langsa, Pemerintah Kota (Pemko) setempat akan segera melakukan pembersihan lumpur dilapangan tersebut.

“Memang belum kami bersihkan. Dalam waktu dekat akan kami memberishkan lumpur di Lapangan Merdeka Langsa itu,” kata Kepala Dinas Lingkungan Hidup (Kadis LH) Kota Langsa, Aulia Putra dihubungi Mudanews.com via telepon WhatsApp, Selasa, (13/1/2026).

Ditanya apa ada kendala kelengkapan alat dialami Pemko Langsa, sehingga lumpur di Lapangan Merdeka Langsa tersebut belum dilakukan pembersihan?. Aulia menjawab tidak ada kendala apapun, karena memang belum waktunya untuk dibersihkan, dan dalam waktu dekat akan dibersihkan.

“Tidak ada kendala apapun. Membersihkan lumpur di lapangan tersebut tidak bisa menggunakan alat berat, dan akan kami bersihkan menggunakan tenaga manusia saja. Insya Allah, kita akan bersihkan dalam waktu dekat ini,” terangnya mengakhiri. (St).

Berita Terkini