Korp Rapot Polres Aceh Tamiang : 58 Personel Naik Pangkat, Kapolres Tekankan Loyalitas dan Peran Nasional

Breaking News

- Advertisement -

Mudanews.com-Aceh Tamiang | Sebanyak 58 personel Polres Aceh Tamiang menerima kenaikan pangkat dalam upacara Korp Rapot yang dipimpin langsung oleh Kapolres Aceh Tamiang, AKBP Muliadi, S.H., M.H., berlangsung di lapangan Parama Satwika, Mapolres Aceh Tamiang, di Karang Baru, Kamis(02/01/2025)

Acara yang berlangsung khidmat ini dihadiri oleh Wakapolres, pejabat utama Polres, pengurus Bhayangkari, dan seluruh jajaran personel. Dalam amanatnya, Kapolres AKBP Muliadi mengucapkan selamat kepada para personel yang telah menunjukkan dedikasi dan pengabdian luar biasa.

“Kenaikan pangkat ini adalah bentuk penghargaan atas prestasi, loyalitas, dan tanggung jawab personel dalam menjalankan tugas. Ini bukan sekadar seremonial, tetapi sarat dengan nilai perjuangan dan semangat nasionalisme,” ungkap Kapolres

Selain memberikan motivasi, AKBP Muliadi menekankan pentingnya dukungan anggota Polri terhadap program pemerintah, khususnya dalam percepatan transformasi ekonomi yang inklusif dan berkelanjutan menuju Indonesia Emas 2045.

Upacara ini menegaskan peran Polri dalam membangun bangsa melalui pengabdian, profesionalisme, dan integritas yang terus ditingkatkan demi keamanan dan kesejahteraan masyarakat.**

Berita Terkini