Mudanews.com – Aceh Tamiang | Pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Aceh Tamiang, Drs. Armia Fahmi, M.H. dan Ismail, S.E.I., meraih kemenangan telak dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Aceh Tamiang 2024.
Berdasarkan data yang dirilis Rabu(27/11/24) oleh Pusat Data Pemenangan pasangan tersebut, pasangan Armia Fahmi-Ismail berhasil mengantongi 72% suara sah, sementara kolom kosong hanya memperoleh 24% suara sah dari total 83.636 suara sah yang telah dihitung di 334 TPS dari total 500 TPS se-Kabupaten Aceh Tamiang.
Proses rekapitulasi suara dilakukan secara cepat dan akurat dengan melibatkan saksi yang ditempatkan di seluruh TPS. Para saksi tidak hanya bertugas mengawal suara di TPS, tetapi juga menginput hasil rekapitulasi penghitungan suara secara langsung ke sistem pusat data. Data ini kemudian terintegrasi di Gedung Sekretariat DPD PKS Kabupaten Aceh Tamiang, yang berfungsi sebagai pusat koordinasi dan penghitungan.
Hingga pukul 20.06 WIB pada hari pemungutan suara, hasil sementara menunjukkan dominasi pasangan Armia Fahmi – Ismail. Kemenangan ini memberikan indikasi kuat bahwa pasangan ini hampir dipastikan akan menjadi pemimpin baru Aceh Tamiang untuk periode 2024-2029.
Pernyataan Kemenangan tersebut disampaikan Muhammad Nazir, S.Sos., Ketua DPD PKS Aceh Tamiang sekaligus penanggung jawab pusat data, Dia menyampaikan ucapan syukur dan rasa terima kasih kepada seluruh rakyat Aceh Tamiang atas dukungan luar biasa dalam Pilkada ini. “Kemenangan ini adalah kemenangan seluruh rakyat Aceh Tamiang. Ini bukan hanya milik sebagian kelompok, suku, agama, atau golongan tertentu, tetapi kemenangan bersama untuk membangun Aceh Tamiang menjadi lebih baik, maju, dan sejahtera,” ujar Nazir.
Nazir juga berharap kepemimpinan Armia Fahmi – Ismail dapat membawa perubahan positif bagi Aceh Tamiang. “Mari kita bersama-sama menjadikan Aceh Tamiang sebagai daerah yang Baldatun Thayyibatun Wa Rabbun Ghafur, sebuah wilayah yang sejahtera, damai, dan diberkahi Allah,” tambahnya.
Dengan hasil ini, pasangan Armia Fahmi – Ismail akan memimpin Aceh Tamiang selama lima tahun ke depan. Dukungan yang besar dari masyarakat mencerminkan harapan tinggi terhadap pasangan ini untuk membawa perubahan yang nyata. Semua pihak kini menantikan pengumuman resmi dari Komisi Independen Pemilihan (KIP) sebagai pengesahan hasil pemilihan.
Kemenangan pasangan ini memberikan semangat baru untuk membangun Aceh Tamiang yang lebih baik, menjunjung martabat, serta meningkatkan kesejahteraan seluruh rakyatnya.**
Sumber : Laporan oleh Pusat Data Pemenangan Armia Fahmi – Ismail, Ketua DPD PKS Aceh Tamiang, Muhammad Nazir, S.Sos.