Armia Fahmi dan Ismail Peduli Warga Terdampak Banjir, Salurkan Bantuan untuk Korban di Seruway

Breaking News

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

Mudanews.com Aceh Tamiang |Jebolnya dua tanggul di Kecamatan Seruway, Kabupaten Aceh Tamiang, pada Minggu(13/10/2024), telah memperparah kondisi banjir yang melanda wilayah tersebut. Ratusan rumah terendam air, dan ribuan warga terpaksa mengungsi dengan kondisi memprihatinkan. Data dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Aceh Tamiang mencatat, hingga malam ini, ada sekitar 2.186 warga yang terkena dampak langsung dari banjir ini.

Menyikapi musibah ini, Calon Bupati Aceh Tamiang, Armia Fahmi, bersama Calon Wakil Bupati Ismail, S.E., menunjukkan kepeduliannya dengan turun langsung menyalurkan bantuan. Keduanya terlihat menyusuri Kampung Pekan Seruway dan Tangse Lama, wilayah yang paling parah terdampak akibat jebolnya tanggul, untuk memberikan bantuan kepada para korban banjir.

Armia Fahmi bersama Ismail menyerahkan ratusan paket bantuan sembako secara langsung kepada warga terdampak. Keduanya berharap bantuan ini dapat meringankan beban masyarakat yang saat ini sedang dalam kondisi darurat. “Warga yang terkena dampak banjir ini harus segera kita bantu. Ratusan rumah dan fasilitas umum sudah terendam air, dan dapur umum sangat dibutuhkan. Kami berharap bantuan ini bisa sedikit meringankan beban mereka,” ujar Armia Fahmi pada media ini usai menyerahkan bantuan tersebut Senin (14/10/2024)

Bantuan yang diberikan berupa kebutuhan pokok yang sangat diperlukan oleh warga di posko pengungsian, termasuk makanan, air bersih, dan keperluan sehari-hari lainnya. Kehadiran Armia Fahmi dan Ismail di lokasi bencana memberikan semangat kepada warga yang tengah berjuang di tengah kondisi sulit akibat banjir.

Kampung Pekan Seruway dan Tangse Lama menjadi pusat perhatian setelah tanggul yang berada dekat dengan perkampungan tersebut jebol, menyebabkan banjir besar melanda rumah-rumah warga. Ketinggian air yang terus meningkat membuat banyak warga terpaksa meninggalkan rumah mereka dan mengungsi dengan kondisi apa adanya.

Tindakan cepat Armia Fahmi dan Ismail dalam merespons bencana ini mendapat apresiasi dari warga setempat. Mereka merasa terbantu dengan kehadiran calon pemimpin yang peduli dengan nasib masyarakatnya di tengah krisis.

Di saat bencana seperti ini, kepedulian dan solidaritas sangat dibutuhkan, dan Armia Fahmi beserta Ismail menunjukkan komitmen mereka untuk selalu hadir di tengah masyarakat yang membutuhkan. “Kami akan terus memantau perkembangan situasi dan memberikan bantuan sesuai kebutuhan warga yang terkena dampak banjir,” tambah Ismail.

Musibah banjir ini menjadi pengingat akan pentingnya perhatian terhadap infrastruktur, terutama  tanggul penahan banji, di daerah rawan bencana seperti Aceh Tamiang. Semoga langkah cepat dan kepedulian para calon pemimpin ini dapat memberikan solusi jangka panjang bagi masyarakat yang terkena dampak bencana.**(tz)

Berita Terkini