Mudanews.com – Aceh Tamiang | Kepolisian Resort (Polres) Aceh Tamiang kembali menggelar program Jum’at Curhat di salah satu warung kopi di Kecamatan Bendahara, Jumat (11/10/2024). Kegiatan ini bertujuan untuk mendengarkan langsung keluhan, masukan, dan kritikan dari masyarakat.
Kapolres Aceh Tamiang, AKBP Muliadi, S.H., M.H., didampingi Wakapolres dan Pejabat Utama (PJU) Polres serta Kapolsek Bendahara, IPTU Andi Krisna, S.H., bertemu dengan para tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh adat, perangkat desa, dan warga Kecamatan Bendahara.
Salah satu ucapan terima kasih disampaikan langsung oleh Mukim Kecamatan Bendahara yang mengapresiasi kerja keras Kapolsek Bendahara dalam memberantas peredaran narkoba di wilayah tersebut. “Kami berterima kasih kepada Kapolsek Bendahara yang telah berupaya keras dalam menangani masalah narkoba di kecamatan kami,” ungkap Mukim setempat.
Sementara itu, Bambang, perangkat Desa Seneubok Dalam, menyuarakan keprihatinan atas maraknya kasus bullying dan pelecehan seksual yang terjadi di Indonesia.
Menanggapi hal ini, Kapolres Aceh Tamiang AKBP Muliadi menyampaikan apresiasi kepada masyarakat yang telah memberikan masukan terkait kinerja kepolisian. “Saya titip Kapolsek dan personel Polsek Bendahara. Jika ada anggota saya yang tidak bertindak sesuai aturan, jangan ragu untuk melaporkan langsung kepada saya,” tegasnya.
Terkait masalah bullying dan pelecehan seksual, Kapolres menjelaskan bahwa pihaknya telah menginstruksikan para Kapolsek untuk menjadi pembina upacara di sekolah-sekolah guna mensosialisasikan bahaya bullying. Selain itu, Satuan Pembinaan Masyarakat (Sat Binmas) Polres Aceh Tamiang juga telah turun langsung ke berbagai sekolah untuk melakukan sosialisasi terkait isu tersebut.
Kegiatan Jum’at Curhat ini mendapatkan respon positif dari masyarakat karena mereka bisa secara langsung menyampaikan kepada Kapolres berbagai permasalahan yang terjadi di lingkungan tempat tinggalnya. Harapannya, dengan kerja sama yang baik antara masyarakat dan kepolisian, berbagai permasalahan sosial dapat diselesaikan secara efektif.
Hadir dalam kegiatan ini Kapolres Aceh Tamiang AKBP Muliadi, S.H., M.H., Wakapolres KOMPOL Ichsan, S.H., PJU Polres Aceh Tamiang, Kapolsek Bendahara IPTU Andi Krisna, unsur Forkopimcam, serta para tokoh agama dan masyarakat di Kecamatan Bendahara.**(tz)