Polsek Simpang Kiri Antisipasi Banjir, Beberapa Jalan Desa Terendam

Breaking News

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

MUDANEWS.COM – ACEH TAMIANG | Personel Polsek Simpang Kiri melaksanakan patroli serta pengecekan debit air di daerah rawan banjir wilayah Kecamatan Tenggulun, Kamis(12/9/2024). Kegiatan ini dilakukan untuk memantau situasi terkini dan mengantisipasi potensi banjir serta mempersiapkan langkah penanggulangan yang cepat dan tepat jika air sungai terus meluap ke permukiman warga.

Dari hasil pengecekan, beberapa ruas jalan penghubung antar desa telah terendam dengan ketinggian air mencapai 70 hingga 90 cm, menyebabkan akses antar desa terputus.

Kapolres Aceh Tamiang AKBP Muliadi, S.H, M.H melalui Kapolsek Simpang Kiri, IPDA Edi Zulfakhri, S.H, mengatakan, “Pengecekan debit air di wilayah hukum Polsek Simpang Kiri ini merupakan langkah antisipasi terhadap potensi meluapnya air sungai ke permukiman warga, terutama mengingat curah hujan yang tinggi.”

“Sampai saat ini hanya jalan-jalan penghubung desa yang terendam air, belum ada laporan rumah warga yang terkena dampak, serta tidak ada laporan kerugian material atau korban jiwa,” lanjut IPDA Edi.

Ia juga menambahkan bahwa air mulai berangsur surut. “Saat ini air mulai menurun, dan kami berharap air tidak sampai masuk ke permukiman warga,” ujarnya.

Polsek Simpang Kiri terus berkoordinasi dengan perangkat desa dan warga di daerah rawan banjir untuk terus memantau situasi. “Kami bekerja sama dengan masyarakat untuk memantau perkembangan debit air sungai dan memberikan informasi secara cepat,” tutupnya.**

Berita Terkini