Baitul Mal Kota Langsa Jalin Hubungan Silaturahmi

Breaking News

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

MUDANEWS.COM, Langsa – Untuk mempererat tali silaturahmi dengan awak media, Kepala Baitul Mal Langsa, Tgk Alamsyah Abu Bakardin melakukan silaturahmi kemitraan dengan media surat kabar Mingguan Haba Rakyat dan media online.

Kegiatan silaturahmi ini dihadiri pimpinan surat kabar Mingguan Haba Rakyat H Rusli Abdah, Koordinator SKM Haba Rakyat Afriko, Kepala Biro SKM Haba Rakyat Sayed M dan perwakilan media online lainnya.

Acara yang berlangsung ini untuk menjalin silaturahmi yang baik, sehingga tercipta kemitraan, Senin (06/04/2021) di kantor Baitul Mal Langsa.

Pertemuan berlangsung santai dan sesekali dibarengi dengan gelak tawa antara wartawan dan Kepala Baitul Mal, Tgk Alamsyah, Sekretaris Tgk Syahril dalam waktu hampir dua jam lamanya. Dari kalangan wartawan hadir sebanyak 7 (tujuh) orang jurnalis yang terdiri atas media online dan cetak.

Kunjungan ini disambut langsung oleh Kepala Baitul Mal Tgk Alamsyah Abu Bakardin di ruangan Kepala Baitul Mal beralamatkan di Jalan A Yani Kota Langsa.

“Keterbukaan informasi dalam penyaluran zakat infak dan sedekah dari badan pengelolaan keuangan Baitul Mal ini sangat dibutuhkan bagi masyarakat, Baitul Mal punya peran penting di lingkungan masyarakat kota Langsa,” kata Tgk Alamsyah kepada media online mudanews.com.

Lanjutnya, Tgk Alamsyah Abu Bakardin Pimpinan Baitul Mal Kota Langsa mengatakan selama 15 tahun beliau menjabat di kantor Baitul Mal lebih kedepankan bantuan yang sifatnya konsumtif untuk masyarakat daripada yang produktif.

Silaturahmi yang berjalan hangat dan akrab menjadi semakin kuat hubungan kemitraan yang terjalin. (Juli)

- Advertisement -

Berita Terkini