Rakyat Kebingungan Akan TBUPP, Aliansi JAMBAK Demo Kantor Bupati Batu Bara

Breaking News

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

MUDANEWS.COM, Batu Bara – Segenap mahasiswa dan pemuda yang tergabung dalam aliansi Jawa, Melayu dan Batak (JAMBAK) adakan aksi, Rabu (29/05/2019) di depan kantor Bupati Kabupaten Batu Bara, Jalan Perintis Kemerdekaan No.164 Kelurahan Lima Puluh Kecamatan Lima Puluh.

Aksi itu dilakukan mendesak Bupati Batu Bara Ir Zahir MAp mencabut Perbup No.13 Tahun 2019 tentang tim bupati untuk pemercepatan pembangunan (TBUPP).

“Selama ini kita lihat, sejak adanya TBUPP yang diketuai oleh Syaiful Syafri Cs kinerjanya sungguh tidak jelas, yang memboroskan pengeluaran APBD, dan perbup Syaiton ini, kita nilai akan melampaui kinerja dinas dinas, bahkan bisa mengintervensi dinas-dinas,” pungkas Arwan Syahputra, salah satu orator aksi, Rabu (29/05/2019).

Lanjutnya lagi, sebelum adanya TBUPP, Syaiful Syafri Cs, diduga dengan seenaknya menempati rumah dinas wakil Bupati Batu Bara.

“Belum lagi, sebelum ini kita mendapatkan kabar, Syaiful Syafri Cs menempati rumah dinas wakil Bupati Batu Bara, kita sayang sama pak Zahir selaku Bupati, kita tak ingin Syaiful Syafri Cs, mendominasi kabupaten Batu Bara seenaknya saja, sungguh ini jauh dari cita-cita Gemkara, dan kita tekankan sekali lagi, Cabut Perbup No 13 Tahun 2019,” pekik Arwan dalam orasinya.

Terpisah, Koordinator lapangan mengatakan pada awak media, Batu Bara merupakan hasil pemekaran dengan tujuan untuk mensejahterakan masyarakat.

“Untuk itu sangat diharapkan agar Bupati Batubara mampu mengambil kebijakan sendiri tanpa menunggu adanya bisikan dari pihak lain seperti Syaiful Safri,” ungkap Sofyan.

Publik juga merasa risih adanya TBUPP di bumi kabupaten Batu Bara.

“Kenyataannya sampai hari ini masyarakat Batu Bara masih bertanya-tanya tentang peran Syaiful Safri bahkan sangat merasa risih sebab keberadaan Ketua TBUPP itu yang tampak seolah- olah menjadi matahari kedua di Batubara,” katanya.

Sementara itu, Asisten administrasi umum, Attaruddin, yang menerima perwakilan pengunjuk rasa mengatakan akan menyampaikan tuntutan pengunjuk rasa ke Bupati Zahir.

“Akan saya fasilitasi, cuman habis Raya lah ya,” pungkas Attaruddin. Berita Batu Bara, AS

- Advertisement -

Berita Terkini