Aksi Konservasi Hutan Tropis 2017 Ditutup, Ini Harapan Akhyar

Breaking News

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

MUDANEWS.COM, Medan – Wakil Walikota Medan Ir H Akhyar Nasution M.Si menutup Aksi Konservasi Hutan Tropis (AKSIS) 2017 di Lapangan Merdeka Medan, Rabu (22/11).

Aksi Konservasi yang telah digelar sejak 20 November ini diharapkan masyarakat Kota Medan mendapatkan edukasi tentang hutan tropis, terutama anak-anak sekolah Dasar dan PAUD yang mengetahui sejak dini pentingnya Hutan untuk kehidupan.

Menurut Wakil Walikota Medan, digelarnya kegiatan Expo Aksi Konservasi Hutan Tropis Sumut (Expo Aksis) 2017, Pemko Medan banyak belajar tentang bagaimana caranya melakukan Konservasi dan Penyelamatan Lingkungan.

“Terimakasih kepada Yayasan Kehati yang telah memilih Kota Medan menjadi tuan rumah penyelenggaraan Expo Aksis 2017. Tentunya ini menjadi sarana bagi kami untuk belajar bagaimana sesungguhnya konservasi dan penyelamatan lingkungan itu berjalan,” kata Akhyar

Dijelaskan Akhyar, apa yang telah disajikan dalam expo ini sangat bermanfaat bagi kita dalam melestarikan lingkungan, karena nantinya, inilah yang akan diwariskan kepada anak cucu kelak.

Tak hanya itu, dirinya juga yakin kegiatan ini bisa memberikan inspirasi bagi warga Medan yang datang selama Expo ini berlangsung untuk bisa diterapkannya dalam kehidupan sehari-hari di tempat tinggalnya.

“Kita patut bangga karena Expo Aksis ini mengajarkan kita bagaimana berbisnis menghasilkan nilai ekonomi dari alam dan lingkungan namun tanpa merusak lingkungan melainkan justru ikut dalam pelestarian lingkungan,” tuturnya.

“Untuk itu sekali lagi saya mengajak kita semua warga Medan agar dapat bersama-sama menjaga ekosistem lingkungan, serta berkontribusi terhadap upaya pelestarian lingkungan dengan kegiatan penghijauan,” ujarnya.

Panitia penyelenggara sendiri menjelaskan, kegiatan yang berlangsung selama tiga hari ini telah melibatkan TFCA Sumut, KEHATI dan LCP (Louser Conservation Partnership).

Usai menutup secara resmi kegiatan tersebut, Wakil Walikota juga menandatangani pernyataan diatas kain sebagai wujud aspirasi 10.000 tandatangan untuk dukungan kelestarian Hutan Tropis.

Selain itu juga mengunjungi stand pameran bersama Dewan Pembina TFCA, Erna Witoelar, Ketua Dewan Pembina Yayasan KEHATI, Ismid Hadad, serta Direktur Eksekutif Yayasan KEHATI, M.S Sembiring.

Dalam penutupan juga dirangkaikan peresmian tiga buah buku tentang konservasi lingkungan, serta penyerahan hadiah kepada pemenang lomba fotografi. (md-03)

- Advertisement -

Berita Terkini