Mobil Box Terperosok Kelubang Bekas Galian

Breaking News

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

MUDANEWS.COM, Tapteng – Mobil box dengan plat polisi BK 8402 XD yang berisi muatan diterjen terperosok ke lubang yang diduga bekas galian pipa Telkomsel, Selasa (4/7/2017), tepatnya dijalan Raja Junjungan Lubis, Kelurahan Sibuluan Indah, Kecamatan Pandan, Kabupaten Tapanuli Tengah (Tapteng).

Mobil box yang terpuruk di depan bengkel tambal ban milik Yono, nyaris terbalik dan bersandar di batang pohon.

“Untung aja ada batang pohon ini, kalau tak ada batang pohon ini mungkin sudah terbalik mobil ini,” kata Yono.

Sambungnya, sebelumnya mobil box yang hendak berhenti tersebut menghalang persimpangan jalan, dan supir memutuskan untuk memundurkan mobil lalu terpuruk ke lubang yang diduga bekas galian Telkomsel.

“Tadi terlalu maju kali mobil boxnya menghalang persimpangan, jadi dimundurkan lah. Jalan yang terlihat keras ternyata sangat lembek, tak tau dia mungkin ada bekas galian,” terangnya.

Sementara itu, Firman yang merupakan warga sekitarpun menyayangkan galian yang diduga bekas galian Telkomsel yang membuat mobil box tersebut terpuruk.

“Sangat disayangkan galian pipa yang kita duga milik Telkomsel ini, harusnya kalau sudah digali, maunya ditanam lah kembali sampai padat jangan dibiarkan seperti itu. Sepelenya memang, tapi inilah kasian juga melihat mobil box ini nyungsep, ntahpun mau cepat menghantar barang jadi terhambat,” ucapnya.

Pantauan Awak Media, kejadian tersebut sempat membuat supir box terlihat panik, dan mencoba meminta bantuan kepada rekannya melalui telepon seluler, untuk membantu menarik mobil agar keluar dari lubang. Berita Tapteng, Arjuna

- Advertisement -

Berita Terkini