Wakil Gubernur Sumatera Utara Kunjungi Labura

Breaking News

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

Laporan : Ahmad Maherdika Hsb

MudaNews.com, Labura (Sumut) – Bupati Labuhanbatu Utara (Labura) H.Kharuddin Syah,SE menerima langsung kunjungan kerja perdana Wakil Gubernur Sumatera Utara DR. Hj Hajizah Marpaung, SH,MH beserta rombongan di Kantor Bupati Labura, Kamis (13/4) siang.

Bupati H.Kharuddin Syah pada sambutan mengucapkan selamat datang kepada Wagubsu di Bumi Basimpul Kuat Babontuk Elok yang memiliki luas wilayah 354.580 ha dan berpenduduk 351.097 jiwa yang tesebar di delapan kecamatan, dan 82 desa dimana hampir 50% penduduknya berpenghasilan kelapa sawit, serta sektor peternakan, pertanian, perikanan, kelautan, pertambangan dan lain sebagainya.

“Kami sangat bahagia ibu datang ke daerah kami, semoga kedatangan ibu membawa perubahan di Kabupaten Labura”, ucap Kharuddin Syah. Wagubsu DR. Hj Hajizah Marpaung, SH,MH pada arahannya mengatakan kehadirannya di Kabupaten Labura merupakan sebagai kunjungan kerja dan yang paling terpenting adalah menjalin tali silaturahmi untuk saling kenal dengan daerah-daerah di Sumatera Utara.“Kelola Hukum dengan baik, hukum dan keuangan harus berjalan seimbang agar administrasi di Labura semakin lebih baik”, tegas Wagubsu.

Kurang lebih satu jam, ibu Hj memberikan arahan kepada SKPD Labura, dengan tegas dan tepat ibu wagubsu menyarankan untuk bekerja sesuai prosedur, aturan dan sesuai hukum. Berjuanglah untuk rakyat, dan demi rakyat agar rakyat merasakan sejahtera.

“Untuk tentang gaji guru honor SMA/SMK Negeri yang ada di Labura, akan saya sampaikan kepada Bapak Gubsu, dan akan di carikan jalan keluarsecepat mungkin”, pungkas Wagubsu.

Kunjungan kerja ini di laksanakan juga diskusi bersama Satuan Kerja Pemerintah Daerah dan musyawarah, baik tentang insfrastruktur jalan provinsi maupun tentang hukum dan lainnya. Yang dihadiri seluruh SKPD, Camat, Asisten, Staf ahli, dan Perwakilan guru honor SMA/SMK Negeri.[rd]

- Advertisement -

Berita Terkini