Polisi Lakukan Razia di Asrama Polisi Glugur

Demi Wujudkan Asrama Polisi Bebas Dari Narkoba, Lakukan Razia di Asrama Polisi Glugur.
Personil Polsek Medan Barat saat melakukan Razia Di Asrama Polisi Glugur, di Jalan KL Yos Sudarso, Lingkungan XII, Lorong XIV Kelurahan Glugur, Kecamatan Medan Barat, Selasa (4/4) malam

Laporan: Putra

MudaNews com, Medan (Sumut)– Demi menekan tingkat peredaran dan penyalahgunaan Narkoba, Polsek Medan Barat merazia Asrama Polisi Glugur, di Jalan KL Yos Sudarso, Lingkungan XII, Lorong XIV Kelurahan Glugur, Kecamatan Medan Barat, Selasa (4/4) malam.

Dalam razia itu, petugas memeriksa setiap rumah. Bahkan, bukan hanya rumah yang di periksa, melainkan penghuni rumah pun turut di periksa dan di lakukan tes urine. Hal itu guna memastikan, ada tidaknya penghuni rumah yang mengkonsumsi narkoba.

“Benar tadi malam kita razia Asrama Polisi Glugur, tidak ada kita temukan narkoba dan dari hasil tes urinenya semua penghuni asrama negatif mengkomsumsi narkoba,” aku Kapolsek Medan Barat Kompol Victor Ziliwu didampingi Kanit Reskrim Iptu Rusdi Marzuki saat ditanya wartawan,” Rabu (5/4) siang.

Victor menjelaskan, razia yang dilakukan di Asrama Polisi yang berada di Jalan KL Yos Sudarso, Lingkungan XII, Lorong XIV, Kelurahan Glugur, Kecamatan Medan Barat ini merupakan razia bersih-bersih dari Narkoba di asrama polisi tersebut.

Berdasarkan informasi, sebelum melakukan razia bersih narkoba ini, sejumlah personil Polsek Medan Barat yang dipimpin langsung Kapolsek Kompol Victor Ziliwu beserta Kanit Reskrim Iptu Rusdi Marzuki, Selasa (4/4) sekira pukul 22.15 WIB, terlebih dahulu melaksanakan apel di markas kantor polisi tersebut.

Sekira pukul 22.20 WIB personil kepolisian ini pun bergerak menuju Asrama Polisi dan mulai melakukan pemeriksaan dan pengeledahan ke rumah- rumah yang ada di Asrama Polisi yang jaraknya tidak jauh dari kantor Mapolsek Medan Barat tersebut. Begitu tidak ada menemukan barang bukti narkoba, kemudian satu persatu penghuninya diantaranya Aiptu Pe.Tarigan yang bertugas di Polsek Medan Area, Aiptu Thamrin bertugas di Polsek Medan Barat serta Irwan dilakukan test urine dan hasilnya negatif.

Setelah memastikan asrama polisi itu bebas dari narkoba kemudian personil Polsek Medan Barat melakukan pendataan penghuninya untuk sosialisasi dan deklarasi asrama Polri bersih narkoba.[rd]