Isu Penculikan Anak di batubara adalah Hoax
Kapolres Batu Bara AKBP Dedy Indriyanto SiK MSi
Laporan: Erwin
MUDANews.com, Batubara (Sumut) – Meski sudah dijawab oleh Kepala Polisi Republik Indonesia (Kapolri) Jend Tito Karnavian tentang isu penculikan anak adalah Hoax, berita palsu.
tidak lantas kehawatiran ibu-ibu dan orang tua di Kabupaten Batu Bara menjadi hilang, pasalnya semenjak isu tersebut senter dibicarakan di media Sosial, para orang tua di Kabupaten Batu Bara lebih meningkatkan kewaspadaan mereka terhadap anak-anak​nya.
Sebut saja Iwan, salah satu warga Indrayanan (36) kecamatan Talawi Kabupaten Batu Bara kepada Mudanews mengatakan. Sabtu (25/4) dirinya sekarang harus mengantar jemput putrinya dalam berangkat sekolah.
“Kalau sebelumnya saya hanya mengantar saja, kalau pulang si Putri bisa sendiri, karena disini banyak anak-anak juga yang pulang sendiri, jadi ada kawan-kawannya pulang. Ujar Iwan.
Lebih lanjut, terus terang kami kewatir bila anak kami, jadi korban penculikan. apalagi, sebelumnya Iwan mendengar di warung kopi, ada isu penculikan anak yang terjadi tidak jauh di daerah tempat tinggalnya. “terang Iwan.
Semantara itu, Kapolres Batu Bara AKBP Dedy Indriyanto SiK MSi, kepada Mudanews.com menegaskan bahwa tidak ada kasus penculikan anak yang terjadi di wilayah hukum Polres BatuBara, “jadi saya katakan sekali, itu hanya isu Hoax.
Saya berharap masyarakat jangan kewatir, dan meminta isu tersebut jangan di besar-besarkan, “karena kita kewatir akan jatuh korban jiwa”. Cetus Dedi.[ rd ]