Wakil Walikota Banjar dan Masyarakat Deklarasi Tolak Kerusuhan

Breaking News

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

MUDANEWS.COM, Banjar – Wakil Walikota Banjar, Nana Suryana, setelah mendeklarasikan penolakannya terhadap Aksi Kerusuhan, bersama Unsur Muspida, dan masyarakat memberikan keterangan terkait hal tersebut.

Menurut Nana, bahwa yang dilakukan oleh Polres Banjar, bersama TNI, dan Masyarakat merupakan hal yang harus diikuti oleh masyarakat.

Terlebih dalam menjaga keamanan dengan deklarasinya dalam penolakan terhadap aksi kerusuhan, dan terus merajut persatuan dan kesatuan bangsa.

Dan tentunya Nana, sependapat seperti yang disampaikan Walikota Banjar, DR., Hj., Ade Uu Sukaesih, S.Ip., M.Si., bahwa jalan santai, dan senam, serta panggung hiburan yang dilaksanakan oleh Polres Banjar di Area Waterpark Kota Banjar, membuat masyarakat Kota Banjar merasa terhibur.

Nana, menyampaikan ucapannya selamatnya kepada Polri, terkhusus Polres Banjar, atas bertambahnya usia yang ke-73, Ia berdoa supaya Polri terus berjaya dalam menjaga kondusifitas negara kesatuan republik Indonesia. Berita Banjar, BQ

- Advertisement -

Berita Terkini