JAMIN Sumut Dzikir Akbar di Medan Polonia

Breaking News

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

MUDANEWS.COM, Medan – JAMIN-SUMUT menggelar Dzikir Akbar di seberang Lapangan Tembak Kelurahan Sari Rejo Kecamatan Medan Polonia, Minggu (24/3/2019) siang, dengan penceramah Al Ustaz Miftah MAg.

Ketua Umum JAMIN Sumut Ir H Erwan Rozadi Nasution menjelaskan kegiatan Dzikir Akbar yang diselenggaran tersebut, diharapkan membawa suasana damai, sejuk serta kondusif di Sumatera Utara, khususnya Kota Medan jelang pelaksanaan musim kampanye Pilpres dan Pileg secara nasional.

Erwan Rozadi Nasution dalam kesempatan tersebut juga berharap, agar masyarakat memanjatkan doa kepada Allah SWT, agar permasalahan tanah Sari Rejo yang puluhan tahun belum dapat dituntaskan, dapat segera diselesaikan oleh Menteri Pertanahan dalam era kabinet Presiden Jokowi.

“Mari kita bersama-sama memanjatkan doa, agar permasalah tanah Sari Rejo ini dapat segera dituntaskan,” ucap Erwan Rozadi Nasution kepada ribuan warga Sari Rejo yang memadati tanah kosong diseberang Lapangan Tembak Kecamatan Medan Polonia.

Al Ustadz Miftah MAg yang jadi penceramah dalam Dzikir Akbar itu, berpesan agar masyarakat Sari Rejo menghindari hoax, hujatan, apalagi ujaran kebencian terhadap para pemimpin bangsa. Apalagi bila ujaran kebencian itu disampaikan dirumah-rumah ibadah. Miftah berharap agar jemaah yang hadir, dapat segera mengingatkan sang penceramah. Sebab Mesjid bukanlah tempat untuk menyebarkan kebencian.

“Mesjid itu tempat umat beribadah, mencari Ridho Allah. Bukan untuk menyebar kebencian terhadap orang-perorang, apalagi sesama muslim dliarang saling mencaci maki dan memberikan gelar yang buruk kepada muslim lainnya,” ujar Miftah MAg.

Ketua Panitia Dzikir M Sa’i Rangkuti MH, kepada wartawan menyebutkan, kegiatan yang dihadiri 3000an masa yang seluruhnya adalah warga Kecamatan Medan Polonia, diharapkan dapat meningkatkan silaturrahmi diantara sesama warga. Hingga tidak terjadi hujatan, ujaran kebencian, apalagi fitnah.

“Walaupun suhu politik jelang Pilpres dan pileg ini sangat tinggi, tetap jangan sampai masyarakat diakar rumput ikut-ikutan saling membenci, hingga tak saling bertegur sapa diantara sesama tetangga hanya karena berbeda pilihan,” ujar M Sa’I Rangkuti.

M Sa’I Rangkuti MH juga berharap kedepan, masyarakat Medan Polonia dapat saling menjaga suasana kondusif dilingkungannya masing-masing, dan tidak terpengaruh dengan hoax dan ujaran kebencian yang kini marak disampaikan lewat media sosial.

M Sai Rangkuti MH didampingi Ketua Ustaz Sahabat JAMIN Marasutan Ritonga SAg juga menginformasikan, sehari sebelumnya pada Sabtu, (23/3/2019). JAMIN SUMUT juga telah melaksanakan deklarasi Masyarakat Kecamatan Medan Sunggal untuk pasangan Jokowi-Maruf Amin, dan dihadiri oleh tokoh-tokoh masyarakat yang ada seperti dr Sofyan Tan, Ketua Fraksi GOLKAR DPRD Medan H Ilhamsyah SE, dan Ketua Fraksi HANURA DPRD Medan Ratna Sitepu SE.

“JAMIN sebagai relawan pendukung Jokowi-Maruf Amin, ingin memastikan proses perjalanan Pileg dan Pilpres berjalan dengan damai, lancar, serta membangun demokrasi di tanah air khususnya Sumatera Utara dan Kota Medan,” tutup M Sa’I Rangkuti MH. Berita Medan, alf

- Advertisement -

Berita Terkini