Ceballos Gemilang, Madrid Bungkam Alaves

Breaking News

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

MUDANEWS.COM, Vitoria – Real Madrid bangkit dari keterpurukan, setelah sempat dipermalukan Real Betis tengah pekan lalu. Kebangkitan itu terjadi ketika mereka mampu membungkam Deportivo Alaves dengan skor 2-1, dalam lanjutan La Liga Spanyol jornada keenam, Sabtu (23/9).

Kembalinya El Real ke jalur kemenangan tak lepas dari aksi gemilang Dani Ceballos. Diberi kepercayaan menjadi starter untuk pertama kalinya, eks gelandang Real Betis itu membayarnya dengan dua gol kemenangan.

Ceballos langsung menunjukkan kapasitasnya dengan mencetak gol pembuka ketika laga baru berjalan 10 menit. Golnya dicetak usai menerima umpan Marco Asensio.

Usai unggul 1-0, Madrid terus menguasai jalannya pertandingan. Tercatat 69 persen penguasaan bola diakuisisi oleh El Real.

Tapi justru tuan rumah yang mampu menyamakan kedudukan pada menit ke-40. Manu Garcia berhasil merobek jala Keylor Navas untuk membuat skor sama kuat 1-1.

Tapi jelang turun minum, tepatnya pada menit ke-43, Ceballos kembali menunjukkan tajinya. Ia mampu membuat Madrid kembali unggul atas Alaves 2-1, setidaknya hingga babak pertama usai.

Pada babak kedua, Madrid terus menunjukkan dominasi mereka. Namun tak kunjung menghadirkan gol ketiga bagi kubu El Real.

Alhasil skor 2-1 bertahan hingga pertandingan usai. Hasil ini membuat Madrid merangsek naik ke posisi keempat klasemen dengan koleksi 11 poin.

Sementara tiga poin atas tuan rumah Alaves membuat pasukan Zidane selalu meraih kemenangan dalam 12 laga away beruntun.

 

- Advertisement -

Berita Terkini