Frank De Boer Resmi Jadi Pelatih Crystal Palace Selama Tiga Musim

Breaking News

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

MUDANEWS.COM, London – Frank De Boer resmi menjadi pelatih anyar Crystal Palace pada Senin 26 Juni. Pelatih asal Belanda tersebut akan menangani The Eagles hingga tiga musim.

De Boer mengaku gembira mendapat kesempatan melatih Palace. Ia pun berjanji akan menjadikan The Glaziers tim yang solid di Liga Primer Inggris.

“Target saya ingin menjadikan Palace tim yang solid di Liga Primer Inggris, bukan menjadi tim yang berjuang di zona degradasi. Ini adalah target utama kami. Jika kami bisa mencapai lebih dari target, itu bagus,” ujar De Boer.

“Klub ini bisa tumbuh lebih jauh dan mereka menghabiskan banyak uang. Ada kemungkinan untuk melakukan sesuatu dengan baik,” lanjutnya.

“Saya belum pernah bertemu dengan para pemain. Kami akan bertemu dengan satu atau dua pemain. Tetapi, saya pikir sangat perlu untuk bertemu dengan semua pemain di sini terlebih dulu,” tutur De Boer.

De Boer sudah melatih dua klub seperti Ajax dan Inter Milan. Ajax menjadi klub paling sukses dalam kepelatihannya. Selama enam musim, ia mampu membawa Ajax meraih empat gelar Eredivisie dan satu gelar Piala Super Belanda.

Sementara itu, kesuksesan tersebut gagal ia lanjutkan bersama Inter. Bersama I Nerazzurri, ia hanya diberi kesempatan melatih tiga bulan karena serangkaian hasil buruk yang didapat tim di Liga Serie-A Italia. (Sportsmole)

- Advertisement -

Berita Terkini