Direksi PTPN I Langsa Lakukan Silaturahmi dan Kunjungi Walikota

Breaking News

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

MUDANEWS.COM, Langsa – Direksi PTPN I Langsa melakukan kunjungan kepada Walikota Langsa Tgk Usman Abdullah SE bertempat di rumah dinas Walikota Langsa, Pondopo Kota Langsa.

Direksi PTPN I Langsa dan rombongan diterima langsung oleh Tgk Usman Abdullah SE, Walikota Langsa.

Maksud dan tujuan kunjungan adalah untuk mempererat silaturahmi sekaligus penandatanganan MOU dukungan dewan direksi PTPN I terhadap rencana akan digunakannya lahan PTPN I untuk RTH Pemko Langsa seluas 33,04 Hektar di Lingkungan PTPN I Kota Langsa.

Turut serta dalam rombongan Direksi PTPN I Langsa dan pejabat PTPN I Langsa lainnya dan Staf pada Pemerintah Kota Langsa.

Pihak PTPN I Langsa sangat mendukung penuh untuk pembangunan dan kemajuan Pemko Langsa, dan hal yang terjadi beberapa waktu lalu itu hanya miskomunikasi antara Pemko dan perusahaan.

Direksi PTPN I Langsa sudah melakukan pertemuan di Pendopo Walikota Langsa dengan, Tgk Usman Abdullah SE, Walikota Langsa, kunjungan dan silaturahmi ini untuk Penandatanganan MOU tentang pelepasan Areal Lahan untuk RTH Pemko Langsa dan wahana-wahana Lainnya.

“Intinya PT Perkebunan Nusantara I Langsa tidak menghalang halangi Kegiatan yang membangun kemajuan Pemerintah Kota Langsa,” kata Deddy Mulyadi Humas pada PTPN I Langsa, Senin (13/05/2019) kepada sejumlah awak media di ruang kerjanya.

Direksi PTPN I Langsa
Kabag Humas PTPN I Langsa Deddy Mulyadi

Selanjutnyanya Deddy menambahkan pelepasan Areal kepada Pemko langsa sangat berjalan baik, di tahun 2018 dilakukannya proses surat menyurat.

Kebijakan dikeluarkan oleh pemegang saham dengan pelepasan Areal seluas, 33, 04 Hektar,” ucapnya lagi.

- Advertisement -

Berita Terkini