Jemaah Haji Indonesia Dapatkan Layanan Kesehatan Plus

Breaking News

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

MUDANEWS.COM, Madinah – Jemaah haji Indonesia yang sakit mendapatkan layanan kesehatan plus. Selain layanan medis, pasien juga mendapatkan pendampingan psikologis dan spiritual.

Petugas Layanan Bimbingan Ibadah PPIH Daker Madinah, Bambang Hari berharap, layanan ini akan dapat mempercepat proses penyembuhan pasien. Sehingga, jemaah bisa kembali ke hotelnya dan melanjutkan proses ibadah dengan khusuk.

“Kami (hadir) di sini dalam rangka mendampingi para pasien agar bisa ibadah walaupun dalam keadaan sakit,“ tegas Bambang Hari, di KKHI, Rabu (16/8)

Setiap hari, Bambang dan pembimbing ibadah lainnya, Balqis, mengunjungi KKHI. Mereka berdua menyapa satu per satu pasien dengan bertandang ke setiap kamar rawat inap.

“Assalamu’alaikum bapak? Apa kabar, Pak? Sehat ya? Gimana ibadahnya?,” sapanya.

Seluruh pasien yang terbaring sakit, tidak didampingi oleh keluarganya.

“Maka kita yang mendampingi mereka, sekaligus meyakinkan atau memberikan ketenangan, motivasi, sehingga tidak merasa sendiri,” urai Hari dalam wawancara dengan MCH Daker Madinah setelah melaksanakan kegiatan bimbingan ibadah.

“Ketika kita hadir, secara psikologis ada timbul percaya diri (pasien) untuk kembali melaksanakan proses ibadah haji,” lanjutnya.

Menyinggung soal kelancaran kegiatan layanan bimbingan ibadah, Hari sangat berterima kasih kepada dokter dan perawat, khususnya di KKHI.

Menurutnya, petugas kesehatan yang ada di KKHI memiliki pemahaman yang sangat baik tentang ibadah, misalnya tentang tayamum dan shalat dalam keadaan darurat.

“Sehingga kami sangat terbantu dan Insya Allah seluruh pasien di sini tetap melaksanakan shalat lima waktu, meskipun dalam keadaan sakit,” tandasnya. (ka)

 

- Advertisement -

Berita Terkini