Waspada! Empat Tanda Ini Temukan Dia Bukan Pasangan yang Tepat

Breaking News

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

MUDANEWS.COM – Dalam sebuah hubungan asmara pastinya segala sesuatu tidak akan berjalan mulus sesuai dengan yang diinginkan. Adakalanya masalah kecil maupun besar muncul pada hubungan Anda. Apabila ingin mempertahankan hubungan dan berlanjut kepada jenjang yang lebih serius, tentunya Anda harus memiliki kepercayaan yang tinggi terhadap pasangan.

Namun tak jarang, pasangan yang sudah menjalin kedekatan selama bertahun-tahun masih memiliki keragu-raguan dalam hubungan mereka. Lantas bagaimana cara Anda bisa benar-benar yakin bahwa dia adalah orang yang tepat untuk Anda?

Dilansir dari Independent, Kamis (13/7), akan sangat sulit untuk menemukan tanda bahwa pasangan Anda saat ini 100 persen adalah pasangan yang tepat. Akan tetapi, menurut Profesor Berit Brogaard dari University of Miami menyebutkan, ada beberapa tanda alami yang bisa menjadi peringatan bagi Anda dalam melanjutkan atau pun mengakhiri sebuah hubungan.

Perbedaan merupakan hal yang sangat lumrah terjadi pada setiap orang. Akan tetapi jika perbedaan tersebut terjadi pada hal-hal yang mendasar dan penting dalam kehidupan Anda seperti keinginan memiliki anak, menikah dan pindah ke sebuah kota baru, sedangkan dirinya tidak memiliki persamaan cara pandang dengan Anda, bisa jadi nantinya akan menimbulkan masalah yang lebih besar dan hubungan tersebut tidak akan bertahan lama.

Tidak Menghormati
Rasa saling menghormati satu sama lain sangat dibutuhkan dalam sebuah hubungan. Menurut seorang psikolog Dr. Peter Gray, cinta saja tidak cukup dalam membangun sebuah hubungan tanpa didasari rasa saling menghormati. Pelecehan verbal atau emosional serta bersikap pasif-agresif sangat mempengaruhi sebuah hubungan.

Tidak Peduli
Apabila pasangan hanya memikirkan keinginan pribadi tanpa memikirkan kebutuhan baik emosional dan seksual Anda, maka sebaiknya Anda mulai berpikir ulang untuk mempertahankan hubungan asmara tersebut.

Senang Mengambil daripada Memberi
Hal ini yang seringkali jarang disadari, Anda terus-terusan memikirkan pasangan, memikirkan perasaan mereka akan tetapi apakah mereka pernah mengungkapkan ketertarikan dan memikirkan kesejahteraan Anda? Jika hal ini terjadi, mulai sekarang Anda punya cukup alasan untuk meninggalkan si dia.

 

- Advertisement -

Berita Terkini