KNPI & SATMA IPK Minta Polisi Berantas Narkoba

Breaking News

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

Laporan: Erwin

MUDANews.com, Batu Bara (Sumut) – Sekretaris Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI ) Kecamatan Tanjung Tiram, Muslih, meminta kepada Kapolres Batu Bara AKBP Dedi Indriyanto, SIK.Msi untuk serius dan tegas dalam menyikapi persoalan narkoba di wilayah ini. Apalagi di duga banyaknya personel polisi yang terindikasi terlibat dalam masalah narkoba, baik sebagai pengguna, kurir, pengedar bahkan bandar narkoba.

Hal itu disampaikan muslih dalam Rapat Kerja KNPI yang berlangsung di aula Kantor Camat Tanjung Tiram belum lama ini. Muslih menejelaskan bahwa pihaknya mengharapkan agar polisi dapat memperbaiki citranya di Kabupaten Batu Bara yang di deteksi adanya dugaan oknum Polisi terlibat dalam peredaran maupun pengguna narkoba, sehingga citra sebagai penegak hukum tercoreng, dimana oknum Polisi yang terlibat narkoba malahan merusak citra dan perlu dihukum sesuai dengan perbuatannya.

Disamping itu, sejumlah pemuda juga meminta agar seluruh personel Polres Batu Bara dilakukan tes urine untuk memastikan para personel bersih dari narkoba, serta meminta petugas polres mengungkap kasus-kasus penucurian dan pembobolan rumah warga di Tanjung Tiram yang sudah marak dan sangat meresahkan warga yang pelakunya pada umumnya dalah orang yang terlibat narkoba.

“Kami mengharapkan agar Polres Batu Bara menangkap para pelaku pencurian rumah masyarakat yang semakin marak di Batu Bara itu khususnya di tanjung tiram,” ujar Muslih kepada MUDANews.com, pada Selasa (10/1).

Senada dengan hal tersebut, Ketua Satuan Mahasiswa Ikatan Pemuda Karya (SATMA IPK) Kabupaten Batu Bara, Zulkifli Nasution (Zulnas), juga mengharapkan hal yang sama, agar Polisi lebih serius dalam menangani peredaran narkoba di Batu Bara, dimana kian hari makin merajalela, ditambah lagi adanya dugaan jual beli kasus narkoba yang sering berlangsung.

“Ini sungguh ironis, dimana Kapolri sedang gencar-gencarnya menggalakkan dalam pemberantasan narkoba, disaat yang sama pula ada oknum-oknum aparat yang terlibat dalam permaian benda haram tersebut,” ungkap Zulnas.

Apa lagi menurut Zulnas, berberapa waktu yang lalu, saat ditanya sejumlah wartawan apa target Kapolres Dedi Indriyanto, SIK, Msi dalam bertugas di Batu Bara beliau mengatakan ingin memberantas Narkoba dan Judi, itu sungguh harapan seluruh elemen masyarakat yang ada di Kabupaten Batu Bara, Pria yang akrab di sapa Zulnas ini mengatakan semoga pernyataan kapolres tersebut bukanlah hanya isapan jempol belaka dan pemuda siap mendukung itu.[jo]

- Advertisement -

Berita Terkini