Kawan Paten Beri Bantuan Modal untuk Pedagang Lansia

Breaking News

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

MUDANEWS.COM, Deliserdang – Relawan Kawan Paten Luncurkan Program Pemberian Bantuan Modal Usaha Untuk Pedagang Lansia (Lanjut Usia) pada Rabu, (6/9/2017).

Relawan Kawan Paten Sumatera Utara menyalurkan Bantuan Modal untuk Pedagang Lansia (lanjut usia ) yang tua renta. Hadir dalam pemberian bantuan itu antara lain koordinator Relawan Kawan Paten Sumatera Utara Erwin Ramadhani, SPI , Koordinator Kawan Paten Deli Serdang Muslim SPdi beserta sekretaris Suriawan SPdi serta pengurus lainnya.

Erwin Ramadhani, SPi Koordinator Kawan Paten Sumut , menjelaskan Program Bantuan Modal Usaha untuk Pedagang Lansia (lanjut usia ) ini adalah bentuk kepedulian dari kami selaku Relawan pemenangan Erry Nuradi , nantinya program bantuan ini akan kami Lanjutkan ke beberapa Kabupaten/Kota yang ada di Sumut, untuk saat ini dimulai dari Kabupaten Deliserdang.

Lanjut Erwin, tokoh muda yang aktif di HIPMI dan KNPI ini mengatakan, sebelum kami memberikan bantuan modal untuk pedagang lansia disini kami juga menyumbangkan beberapa buku-buku kepada Paud dan TK di Deliserdang. Kami bermohon agar bantuan ini dapat digunakan semaksimal mungkin dan sebaik-baiknya sehingga bisa meningkatkan usaha yang dijalani. Program ini guna menunjang pemerintah Sumatera Utara agar semakin Paten dan masyarakatnya semakin sejahtera.

Mbah Ana pedagang minyak bensin eceran, Penerima bantuan modal usaha lansia menyampaikan, saya sangat terharu atas bantuan yang diberikan kepada saya hari ini dan mendoakan agar Pak Paten ( Erry Nuradi ) dapat menjadi Gubernur di periode berikutnya.

“Saya mengucapkan terima kasih yang sebesarnya kepada pak Erwin dan teman-temannya dari Relawan Kawan Paten Sumut, modal yang diberikan kepada saya akan dipergunakan dengan sebaik-baiknya untuk meningkatkan modal dagang, semoga sukses selalu dan semoga Allah meringankan setiap langkah dari Kawan Paten,” ujar Mbah Ana. Berita Deliserdang, Ahmad

- Advertisement -

Berita Terkini